Pimpin Sidang Pangkar, Danrem 081/DSJ Singgung Pentingnya Kemajuan Karir Anggota

Jumat, 19 Februari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MADIUN I detikkasus.com – Danrem 081/DSJ, Kolonel Inf Waris Ari Nugroho, S.E., M.Si. memimpin Sidang Pangkar untuk jabatan Pama (perwira pertama), bertempat di Ruang Binter Makorem, Jl. Pahlawan No. 50 Kota Madiun, Jumat (19/2/2021).

Dalam sidang tersebut dibahas tentang penempatan jabatan untuk perwira golongan VII dan VIII yaitu yang berpangkat Kapten, Letnan Satu dan Letnan Dua.

Baca Juga:  Koramil 1206-03/Batang Lupar Melaksanakan Karya Bhakti Pembersihan Masjid Paska Banjir

Danrem menghimbau, jika sudah ada personel yang menduduki suatu jabatan selama 2-3 tahun harus segera digeser dan dicarikan jabatan yang baru untuk kepentingan karir dari personel tersebut.

Karena dikatakannya, hal itu sebagai bentuk tanggung jawab sebagai pimpinan untuk dapat memperhatikan kemajuan karir dari setiap anggotanya.

Baca Juga:  Puslatpurmar 6 Antralina Korps Marinir TNI AL Sinergi Dengan Kodim 0622 Kab. Sukabumi Gelar Vaksin Dosis 2 Bagi Warga Pajampangan

Danrem menjelaskan, penempatan jabatan personel hendaknya harus dilakukan sesuai dengan mekanisme dan kebutuhan organisasi satuan, sehingga dapat diambil keputusan yang tepat dan terbaik.

Untuk itu ia berharap, para personel tersebut yang akan menempati jabatan barunya, nantinya sesuai dengan spesifikasi, kemampuan dan pengalaman dinas yang dimiliki, sehingga mereka akan dapat lebih optimal dalam mengemban tugas dan tanggung jawabnya.

Baca Juga:  Ciptakan Suasana Kondusif, Forkopimda Jatim Adakan Cangkruk’an Bareng

Tampak hadir dalam Sidang Pangkar tersebut yaitu Kasrem, Letkol Hany Mahmudhi, S.E., para Kasi dan Kasdim jajaran Korem 081/DSJ, serta Wadanyonif 511/DY.

Rep : Arw / Fadhil / Anang Sastro.

Berita Terkait

Pelaksanaan Pembinaan Media Teritorial di Tingkat Kodim, Tim dari Pusterad Kunker ke Kodim 0419/Tanjab Barat
Kadispora dan Kadishub Didampingi Dandim 0808, Melepas Kontingen Karate Piala Panglima TNI dari Blitar
Percepat Penurunan Stunting oleh Pos Koramil Kepanjenkidul bersama LIBAS Kota Blitar
Memperingati HUT TNI ke-79 Kodim 0149 Tanjab Barat mengadakan Khitanan Massal dan Pengobatan Gratis
Danlanal Cirebon ikuti Sidang Pantukhir Daerah Panda Lantamal III Jakarta Penerimaan CABA dan CATA PK Gel 2 Tahun 2024
Wujud Peduli TNI AD kepada Rakyat, Kodim 0614/Kota Cirebon gelar Bakti Mandiri Masyarakat
Sambut HUT TNI AL ke-79, Lanal Cirebon laksanakan Upacara Ziarah Ke TMP Samudera Jalaksana Kuningan
Tingkatkan Motivasi Prajurit, Motivator Nasional Dr. Aqua Dwipayana Sampaikan Sharing Komunikasi di Lanal Cirebon

Berita Terkait

Jumat, 1 November 2024 - 18:38 WIB

Pelaksanaan Pembinaan Media Teritorial di Tingkat Kodim, Tim dari Pusterad Kunker ke Kodim 0419/Tanjab Barat

Rabu, 16 Oktober 2024 - 20:16 WIB

Kadispora dan Kadishub Didampingi Dandim 0808, Melepas Kontingen Karate Piala Panglima TNI dari Blitar

Selasa, 15 Oktober 2024 - 18:59 WIB

Percepat Penurunan Stunting oleh Pos Koramil Kepanjenkidul bersama LIBAS Kota Blitar

Minggu, 22 September 2024 - 18:57 WIB

Memperingati HUT TNI ke-79 Kodim 0149 Tanjab Barat mengadakan Khitanan Massal dan Pengobatan Gratis

Senin, 9 September 2024 - 19:03 WIB

Danlanal Cirebon ikuti Sidang Pantukhir Daerah Panda Lantamal III Jakarta Penerimaan CABA dan CATA PK Gel 2 Tahun 2024

Berita Terbaru