Detikkasus.com | Kepahiang – Bengkulu – Pemerintah Desa Kampung Bogor kecamatan Kepahiang Kabupaten Kepahiang Propinsi Bengkulu hari ini melaksanakan kegiatan pelaporan pemeriksaan hasil pekerjaan (PPHP).
Hadir dalam acara tersebut kepala desa kampung Bogor Subandi,beserta perangkatnya, camat kepahiang , Kapolsek kepahiang,wakil PMD,Dinas PU, babinsa, PDTI, BPD, konsultan dan tim pelaksana kegiatan (TPK)
Kepala desa kampung Bogor saat di wawancarai oleh tim di lokasi.
” Syukur alhamdulilah pekerjaan fisik tahun anggaran 2020 telah selesai dilaksanakan dengan baik, hal ini tidak lepas daripada kerjasama semua pihak baik itu perangkat dan juga tim TPK, adapun pekerjaan pembangunan yang telah selesai dilaksanakan dan akan dilakukan pemeriksaan ialah pembagunan jalan rabat beton,monumen desa,tembok penahan tanah,platdecker,gazebo” papar kades
Di tambah oleh camat kepahiang Drs. Idris menyampaikan untuk kegiatan pembangunan fisik desa kampung Bogor ini memang sudah selesai dan sudah kita lakukan pemeriksaan bersama sama, akan tetapi saya mohon untuk masalah pelaporan administrasinya saya minta agar betul betul diperhatikan dan diteliti dan semoga saja hasil pembangunan pada TA 2020 ini dapat bermanfaat bagi masyarakat desa kampung Bogor” pungkasnya.
( SE1 )