Jatim Berlakukan PPKM, Danrem 081/DSJ Beri Sosialisasi Kepada Anggota

Senin, 11 Januari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MADIUN I detikkasus.com – Guna mencegah agar tidak semakin meluasnya penyebaran Covid-19, Pemerintah Provinsi Jawa Timur saat ini tengah memberlakukan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) di berbagai Kota dan Kabupaten di wilayahnya, yang dimulai hari ini hingga dua minggu ke depan.

Untuk mendukung pemberlakuan PPKM tersebut, pagi ini Danrem 081/DSJ, Kolonel Inf Waris Ari Nugroho, S.E., M.Si. memberikan sosialisasi kepada anggotanya.

Mengawali sosialisasinya, Danrem menghimbau kepada anggotanya untuk senantiasa waspada dan jangan lengah, serta tetap disiplin menjalankan Prokes.

Baca Juga:  Periksa Segala Jenis Kendaraan Personil Polsek Sawan Gelar Razia di Jalan

“Covid-19 nyata adanya dan banyak contoh dari rekan-rekan kita di jajaran Kodam V/Brawijaya yang telah terpapar, bahkan ada yang di antaranya meninggal dunia. Untuk itu kita jangan lengah dan tetap disiplin menjalankan Prokes,” tuturnya di Halaman Makorem 081/DSJ, Jl. Pahlawan No. 50 Kota Madiun, Senin (11/1/2021).

Dirinya juga menegaskan bahwa, penyebaran Covid-19 tidak mengenal jenis kelamin, sosial, ekonomi dan usia. “Dan yang perlu diwaspadai khususnya bagi mereka yang mempunyai penyakit bawaan, karena sangat rentan,” ungkapnya.

Baca Juga:  Personil Polsek Kubutambahan Melaksanakan Pengamanan Turnamen Bola Volly Tajun Cup II Untuk Menjaga Kamtibmas

Mengenai PPKM tersebut, Danrem menerangkan jika akan diberlakukan sistem kerja dengan memprioritaskan WFH dan untuk tatap muka di sekolah atau kampus ditiadakan dan diganti dengan sistem daring. Sedangkan tempat perbelanjaan seperti mal pukul 19.00 WIB harus sudah tutup.

Lebih lanjut ia juga memerintahkan, agar minimal setiap dua hari sekali dilakukan penyemprotan disinfiktan di lingkungan satuannya.

Sebagai upaya pencegahan lainnya, Danrem menginstruksikan agar anggotanya dapat rajin berolahraga, berjemur, mengkonsumsi makanan sehat dan bergizi, istirahat yang cukup, serta kalau merasa kurang enak badan segera berobat.

Baca Juga:  Cegah Terjadinya Aksi Kejahatan, Polsek Busungbiu Dipimpin Kanit Binmas Lakukan Patroli

Tak ketinggalan, selain dengan berbagai usaha tersebut, ia juga meminta anggotanya untuk tetap berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa, agar dapat diberikan perlindungan dan dihindarkan dari wabah Covid-19.

Menutup sosialisainya, Kolonel Inf Waris Ari Nugroho mengajak untuk menundukkan kepala sejenak, guna mendoakan senior, rekan-rekan dan saudara kita yang telah meninggal dunia, agar diampuni dosa-dosanya dan diterima segala amal ibadahnya, serta yang sakit dapat segera diberikan kesembuhan. (Arw/Fadhil/Ang).

Berita Terkait

Pemkab Bojonegoro Raih Juara 2 Stand Terinovatif di Pameran Pelayanan Publik Jatim 2024
KPU Pulang Pisau Gelar Kegiatan Jalan Sehat
“Mengapa Pernikahan Dini Masih Marak?” Sebuah Pertinjauan terhadap Remaja dan Masyarakat Indonesia
Kepengurusan DPK Maliku, Sektor Desa Talio & Sektor Desa Dandang Resmi di Kukuhkan DPD Fordayak Pulang Pisau
SAPA “Fauzan Adami”, Menyampaikan Keprihatinannya Terhadap Fenomena Keterlibatan Oknum PNS.
Dugaan Sistem Management Rumah Sakit Umum PT Cut Mutia Medica Nusantara Regional 1 Langsa.
Hasil Pekerjaan Proyek Pengaspalan Peningkatan Jalan Damai Gampong Baroe
Dit-Samapta Polda Aceh, Kembali Bagi Sembako Dalam Kegiatan “Jum’at Berkah”

Berita Terkait

Minggu, 17 November 2024 - 17:30 WIB

Pemkab Bojonegoro Raih Juara 2 Stand Terinovatif di Pameran Pelayanan Publik Jatim 2024

Minggu, 17 November 2024 - 17:07 WIB

KPU Pulang Pisau Gelar Kegiatan Jalan Sehat

Minggu, 17 November 2024 - 11:57 WIB

“Mengapa Pernikahan Dini Masih Marak?” Sebuah Pertinjauan terhadap Remaja dan Masyarakat Indonesia

Minggu, 17 November 2024 - 11:09 WIB

Kepengurusan DPK Maliku, Sektor Desa Talio & Sektor Desa Dandang Resmi di Kukuhkan DPD Fordayak Pulang Pisau

Minggu, 17 November 2024 - 00:39 WIB

SAPA “Fauzan Adami”, Menyampaikan Keprihatinannya Terhadap Fenomena Keterlibatan Oknum PNS.

Berita Terbaru

Uncategorized

KPU Pulang Pisau Gelar Kegiatan Jalan Sehat

Minggu, 17 Nov 2024 - 17:07 WIB