Detiikkasus.com |Banyuwangi
Prajurit Pusat Latihan Pertempuran (Puslatpurmar) 7 Lampon Komando Latih Korps Marinir (Kolatmar) turut peduli kelestarian hutan dan lingkungan hidup dengan mengikuti kegiatan Hari Konservasi Alam Nasional (HKAN) Tahun 2020 di Taman Nasional Meru Betiri Rajegwesi Banyuwangi, Senin (10/08/2020).
Dalam kegiatan tersebut Komandan Puslatpurmar 7 Lampon Letkol Marinir Dodik Eko Siswanto di wakili oleh Perwira Seksi Operasi (Pasiops) Mayor Marinir Suhartoyo bersama anggota menghadiri
kegiatan HKAN di Meru Betiri Rajegwesi Banyuwangi yang diadakan oleh Balai Taman Nasional Meru Betiri Banyuwangi.
Kegiatan HKAN tahun 2020 di Taman Nasional (TN) Meru Betiri dilaksanakan serentak di Pantai Rajegwesi, SPTN I Sarongan dan Pantai Bandealit, SPTN II Ambulu dengan mengadakan aksi bersih sampah dan penanaman pohon cemara pantai (Casuarina equisetifolia) serta Asem (Tamarindus indica).
Kepala Kepala Balai Taman Nasional Merubetiri Maman Surahman S, HUT, M.SI mengatakan; diadakannya kegiatan ini
dengan maksud mengkampanyekan pentingnya konservasi alam bagi kesejahteraan masyarakat, dengan mengusung tema: ”Nagara Rimba Nusa: Merawat Peradaban Menjaga Alam“.
Saat ditemui dalam kegiatan tersebut Pasiops mengatakan; “saat ini dunia menghadapi berbagai persoalan lingkungan oleh karena itu kita harus bijak dalam mengelola sumberdaya alam, termasuk juga pengelolaan taman wisata alam di Indonesia khususnya di Taman nasional Meru Betiri Rajegwesi Banyuwangi, ” pungkasnya.
Kegiatan ini dihadiri oleh Forkopimka Kecamatan Pesanggaran, Pokmas Sarongan dan Kandangan,
Balai TN Meru Betiri, Muspika Kecamatan Pesanggaran dan Tempurejo, Aparat Pemerintah Desa Kandangan, Desa Sarongan, Desa Andongrejo, Masyarakat Ekowisata Rajegwesi, Kelompok Masyarakat Desa Kandangan Sarongan, Manajer Perkebunan PTTPN XII, Manajer Perkebunan Bandealit Sukamade serta tokoh masyarakat.