Silaturahmi Virtual Sebagai Pengobat Rindu Dimasa Covid-19

Minggu, 10 Mei 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Oleh: Aulia Salsabila dan Febby Olvyana Susanto – Mahasiswi Jurusan Akuntansi Semester 4, Universitas Muhammadiyah Malang.

Detikkasus.com | Jumlah pasien yang terkena wabah Covid-19 di Indonesia kian hari kian bertambah. Update terbaru jumlah kasus baru akibat virus corona (Covid-19) yang dilaporkan Kementrian Kesehatan RI per 9 Mei 2020 di Indonesia mencapai 13.645 positif corona, 959 meninggal dunia, dan 2.607 yang dinyatakan sembuh.
Maka dari itu, pemerintah sekarang sudah mengambil tindakan dengan menerapkan sistem PSBB (Pembatasan Sosial Bersekala Besar) di berbagai wilayah. Salah satu dari tujuan tersebut agar dapat memutus rantai penyebaran virus covid-19. Karena hal tersebut sudah terbukti di berbagai negara. Salah satunya yaitu di China.
Dengan diterapkannya PSBB di berbagai wilayah Indonesia, membuat semua masyarakat Indonesia menjadi susah untuk pergi keluar kota/daerah dan mengharuskan untuk dirumah saja. Sebagai contohnya sebagian orang rantau tidak dapat mudik ke kampung halaman. Mungkin ini menjadi tahun pertama bagi sebagaian orang yang tidak dapat merayakan lebaran bersama keluarga di kampung halaman. Karena selama ini selalu merayakan moment lebaran bersama keluarga.
Dengan begitu tidak sedikit masyarakat Indonesia yang mencari cara lain untuk bersilaturahmi agar dapat mengobati rindu dengan keluarga mereka di masa pandemi Covid-19 saat ini. Internet, handphone, dan laptop merupakan salah satu mediator yang digunakan masyarakat yang tidak dapat mudik selama masa pandemi. Teknologi tersebut yang dapat membuat silaturahmi secara virtual tetap berjalan, dan juga dapat melegakan hati masyarakat meskipun tidak secara langsung bertemu dengan keluarga.
Banyak aplikasi yang dapat digunakan sebagai mediator dalam menjalankan silaturahmi secara visual. Yang sering kali masyarakat indonesia gunakan biasanya video call via whatsapp tetapi sayangnya video call via whatsapp hanya dapat dilakukan oleh empat orang saja. Sekarang ini banyak aplikasi yang dulunya masyarakat tidak tahu/awam dengan aplikasi tersebut, tetapi karena pandemi ini aplikasi ini malah sering digunakan. Aplikasi tersebut antara lain zoom dan google meet. Mengapa banyak orang menggunakan zoom dan google meet? Alasan utamanya yaitu karena aplikasi tersebut digunakan video call yang dapat menampung banyak orang. Jadi jika memiliki keluarga besar yang bertempat tinggal di berbagai macam daerah, mereka dapat menggunakan zoom ataupun google meet.
Selain itu, Zoom maupun google meet tidak hanya digunakan untuk silaturahmi secara visual dengan keluarga saja, melainkan dengan teman sma maupun teman kuliah yang udah jarang ketemu juga.
Jadi menurut kami pribadi sebagai penulis, meskipun tidak dapat melakukan silaturahmi secara langsung, silaturahmi secara visual merupakan salah satu cara yang dapat dilakukan untuk masa-masa pandemi seperti ini. Silaturahmi secara virtual juga dapat mengobati rasa rindu kita kepada orang-orang yang jauh dengan kita terutama keluarga. Menjalin silaturahmi dapat menumbuhkan perasaan yang positif.

Baca Juga:  Penanganan Perubahan Iklim Terhadap Pembangunan dalam Konteks Kopi Lintas Sektor Lokal

Berita Terkait

Rustam Efendi, SH: Sidang Perdana Kita Tidak Boleh Berasumsi
Satgas TMMD 120 Kodim Bojonegoro, PMI dan Tagana Sosialisasikan Sekolah Siaga Bencana
Polri Siap Amankan Welcoming Dinner Delegasi World Water Forum Ke-10 Di GWK
Siapkan Mudik Lebaran, Kapolres Bojonegoro Cek Jalur dan Perketat Pengamanan
Mengejar Berkah Malam Lailatul Qodar
Kabid Propam Polda Aceh : Pimpin Apel Pagi Di Mapolda Aceh
Tim Patroli Presisi Sat-Samapta Polres Aceh Tengah, Rutin Lakukan Patroli Pengamanan Saat Warga Beribadah Shalat Taraweh Malam Di Bulan Ramadhan
Sulfur Milik PT PAMA Disimpan Di Lapangan Terbuka Kuala Langsa : LBH Iskandar Muda Aceh Minta Polda Harus Ambil Tindakan
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 14 Juni 2024 - 20:44 WIB

Rustam Efendi, SH: Sidang Perdana Kita Tidak Boleh Berasumsi

Rabu, 29 Mei 2024 - 17:19 WIB

Satgas TMMD 120 Kodim Bojonegoro, PMI dan Tagana Sosialisasikan Sekolah Siaga Bencana

Senin, 20 Mei 2024 - 22:27 WIB

Polri Siap Amankan Welcoming Dinner Delegasi World Water Forum Ke-10 Di GWK

Minggu, 7 April 2024 - 17:10 WIB

Siapkan Mudik Lebaran, Kapolres Bojonegoro Cek Jalur dan Perketat Pengamanan

Sabtu, 6 April 2024 - 20:50 WIB

Mengejar Berkah Malam Lailatul Qodar

Berita Terbaru