Penyemprotan Disinfektan untuk Pencegahan Penyebaran Virus Corona (Covid-19) Oleh Pemdes Lojajar

Bondowoso (Detikkasus.com) – Dalam upaya menangani Penyebaran Virus Corona (Covid-19) Pemerintah Desa Lojajar Kecamatan Tenggarang Kabupaten Bondowoso Jawa Timur Melakukan Penyemprotan Disinfektan Bersama Babinsa dan Babinkamtibmas. Selasa (31/03)

Penyemprotan Disinfektan Untuk mencegah penularan Virus Corona antisipasi sebelum terjadi di Bondowoso khususnya di Desa Lojajar, kades Ikut serta dalam penyemprotan.

Kepala Desa Lojajar Bambang Supriyanto, SH untuk antisipasi mencegah Covid 19 adalah Cara Penyemprotan Disinfektan

Baca Juga:  Bermodus Hanya Meminjam ", Motor Milik Warga Cindogo Raib Seketika

“Penggunaan desinfektan dapat kita lakukan dengan berbagai cara yaitu dengan cara penyemprotan maupun pembersihan menggunakan kain. Harapan kita semua, wabah ini akan segera berakhir dan keamanan, ketertiban dapat selalu terjaga, sasaran kita disemua wilayah Lojajar meliputi Masjid dan Rumah Warga, Dusun Gedangan RT.08 RW. 04 dan Dusun Krajan RT.02 RW. 01. “Imbuhnya

Bambang menambahkan penyebaran virus Corona kebanyakan terjadi antar manusia melalui cairan yang keluar saat batuk atau bersin.

Baca Juga:  Atlet Taekwondo Bojonegoro Raih Satu Medali Perak di Porprov Jatim 2022

“Upaya  preventif perlu dilakukan, cairan yang mengandung virus Corona yang keluar melalui batuk dan bersin dapat menempel di permukaan media dan bagian mulut atau hidung seseorang, kemudian terhirup saat mengambil nafas dan masuk ke paru-paru, ini yang perlu kita pahami bersama.

“Langkah-langkah cepat dalam pencegahan penyebaran diharapkan, Mencuci tangan setiap saat dengan sabun dan air mengalir, Hindari menyentuh mata, hidung, dan mulut dengan tangan yang belum dicuci, Menerapkan etika batuk dan bersin, Jaga jarak fisik dan pembatasan sosial, Bersihkan dan berikan desinfektan secara berkala pada benda-benda yang sering disentuh dan pada permukaan rumah dan perabot, untuk Kecamatan Tenggarang yang ODP 2 Orang, PDP tidak ada dan Untuk Desa Lojajar Sendiri Alhamdulillah Aman semoga virus Corona ini Cepat Teratasi dengan kesadaran dari kita sendiri. “Jelasnya (Surya)

Baca Juga:  Melaksanakan Pengamanan di Pagi Hari Polsek Tejakula Tempatkan Personilnya Untuk Melaksanakan Pengamanan Jalur

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *