Peringati HANI, Generasi Muda antusias Ikuti Deklarasi Anti Narkoba

Senin, 1 Juli 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com | Sidoarjo – Memperingati Hari Anti Narkotika Internasional (HANI)2019  Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Sidoarjo menggelar Deklarasi Anti Narkoba di Lapangan Parkir Timur GOR Delta Sidoarjo,Minggu Pagi (30/6/2019).

Deklarasi yang di ikuti oleh  Wakil Bupati Sidoarjo, H.Nur Ahmad Syaifuddin, SH, Kepala BNN Provinsi Jawa Timur, Brigjen.Pol. Bambang Prihambodo, Kepala BNNK Kabupaten Sidoarjo,AKBP Toni Sugianto , serta jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD),Duta Anti Narkoba, dan dan Komunitas  Se-Kabupaten Sidoarjo.

Peringatan HANI setiap tahunnya ini untuk mengingatkan kepada seluruh elemen masyarakat agar menghindari penyalahgunaan narkoba, melawan penyalahgunaan obat-obatan, dan penjualan obat secara ilegal.

Kepala BNNK Kabupaten Sidoarjo, Toni Sugianto memimpin deklarasi anti narkoba yang menyatakan bahwa kami anak muda Indonesia menyatakan mendukung aparat penegak hukum dan instansi pemerintah lainnya dalam upaya pencegahan, penyalahgunaan, dan peredaran gelap narkoba.

Baca Juga:  Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Zain Dwi Nugraha Gelar Press Realese 3C

Selain itu,generasi millenial menyatakan perang terhadap penyalahgunaan narkoba dan menggalakkan semangat anti narkoba di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sidoarjo dan di masyarakat, serta berkomitmen menjadi generasi muda yang bersih dari penyalahgunaan narkoba.Pungkasnya.

Kepala BNN Provinsi Jawa Timur, Brigjen.Pol. Bambang Prihambodo ,Dalam sambutannya mengatakan  bahwa salah satu tantangan yang dihadapi adalah permasalahan kejahatan narkotika. Indonesia harus menyatakan perang terhadap penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika, karena apabila tidak ditangani secara bersama-sama oleh semua elemen masyarakat, maka akan merusaknya tatanan sosial dan ketahanan masyarakat.

”Generasi muda menjadi penggerak pembangunan untuk mewujudkan Indonesia yang sejahtera. Mereka tentu harus dilibatkan dalam mengkampanyekan pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan serta peredaran gelap narkotika. Hal ini dikarenakan generasi muda atau generasi milenial ini dalam kesehariannya selalu menggunakan teknologi,” ungkap bambang.

Baca Juga:  Dankolatmar Pimpin Prajurit Pelatih Petarung Melaksanakan Serbuan Vaksinasi Covid-19

Dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi tersebut generasi milenial akan sangat mudah untuk menyebarluaskan informasi mengenai upaya penanggulangan permasalahan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika di masyarakat. Hal ini selaras dengan tema nasional Hari Anti Narkotika Internasional Tahun 2019, yaitu untuk mewujudkan Milenial Sehat Tanpa Narkoba, Menuju Indonesia Emas.

“Untuk menghadapi tantangan ancaman kejahatan narkotika dibutuhkan komitmen, semangat, dan tekad yang kuat dalam mengatasi permasalahan. Memerangi narkoba sampai tuntas menjadi prioritas pemerintah bersama dengan masyarakat,” tegas Bambang.

Baca Juga:  Desa Kedewan Bersholawat, Kades : Semoga Berkah

Dalam kesempatan ini, Wakil Bupati Sidoarjo H.Nur Ahmad Syaifuddin, SH mengapresiasi upaya BNNK Sidoarjo untuk mengenalkan bahaya narkoba kepada masyarakat luas. Menurutnya, upaya memberangkas peredaran dan penggunaan narkoba memang harus terus dilakukan, terutama pada generasi Muda.

“Karenanya, dia memandang perlu adanya ketegasan pemerintah melalui BNN dan kepolisian terhadap pemberantasan narkoba. Yakni, menerapkan hukuman berat bagi pengedar dan bandar narkoba”.ungkap Nur Ahmad.

Imbuhnya, Terutama peredaran narkoba pada generasi muda yang  berpotensi adanya peredaran narkoba. “Kalau pemakai memang perlu direhabilitasi, Tapi pengedar, apalagi bandarnya, harus dihukum seberat-beratnya,” Tegas Nur Ahmad.

Usai Deklarasi Anti Narkoba dilanjutkan dengan penyerahan Penghargaan kepada Penggiat Anti Narkoba dan  penandatanganan dukungan anti narkoba oleh seluruh peserta deklarasi.(Mas/Kominfo)

Berita Terkait

Gawat..!!!…Proyek Pekerjaan Peningkatan Jalan Sp 3 Seulalah Dan Meurandeh, Menelan Biaya Milyaran Rupiah
Pemerhati Sosial Publik Aceh, Minta Juga Desak Kejari Langsa Serta Kejati Aceh, Panggil Dan Periksa.
Waka Polda Aceh, Bersama Forkopimda Aceh Tinjau Beberapa TPS Di Hari Pemungutan $uara Pil-Kada Aceh
Pamat-Wil OMP Seulawah 2024, Bersama Kapolres Lhokseumawe, Tinjau Pengamanan Di Sejumlah TPS
Dir-Res-Krim-Sus Polda Aceh, Bersama Kapolres Tinjau Pengamanan TPS Pada Hari Pemilihan Di Tamiang
Pangdam IM Bersama Forkopimda Aceh Pantau Langsung TPS Pil-Kada Di Banda Aceh Dan Aceh Besar.
Dandim 0104/Aceh Timur Tinjau Langsung TPS Pil-Kada 2024 : Pastikan Keamanan Dan Kelancaran Proses Pil-Kada
Di Desa Jayanti, Ada Salah Satu Team Pas-Lon, Diduga Bagikan Surat Undangan Nyoblos C 6
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 27 November 2024 - 21:30 WIB

Gawat..!!!…Proyek Pekerjaan Peningkatan Jalan Sp 3 Seulalah Dan Meurandeh, Menelan Biaya Milyaran Rupiah

Rabu, 27 November 2024 - 21:28 WIB

Pemerhati Sosial Publik Aceh, Minta Juga Desak Kejari Langsa Serta Kejati Aceh, Panggil Dan Periksa.

Rabu, 27 November 2024 - 21:26 WIB

Waka Polda Aceh, Bersama Forkopimda Aceh Tinjau Beberapa TPS Di Hari Pemungutan $uara Pil-Kada Aceh

Rabu, 27 November 2024 - 21:23 WIB

Dir-Res-Krim-Sus Polda Aceh, Bersama Kapolres Tinjau Pengamanan TPS Pada Hari Pemilihan Di Tamiang

Rabu, 27 November 2024 - 21:20 WIB

Pangdam IM Bersama Forkopimda Aceh Pantau Langsung TPS Pil-Kada Di Banda Aceh Dan Aceh Besar.

Berita Terbaru

Pilkada

Lucky Hakim-Syaefudin: Ini Kemenangan Rakyat Indramayu

Rabu, 27 Nov 2024 - 21:34 WIB