Puluhan Personel Polres Kampar dan Yonif 132/ BS, Gelar Jumat Barokah dan Safari Jumat Keliling

Jumat, 12 April 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com | SALO – Personel Polres Kampar kembali menggelar kegiatan Jumat Barokah dan Safari Jumat Keliling pada hari Jumat (12/4), kegiatan diadakan di Dusun Koto Bangun Desa Salo Kec. Salo yang dipimpin Kasubbag Sarpras Iptu Habibahnil SH dan diikuti sejumlah personel Polres Kampar dan anggota TNI dari Yonif 132/ Bimasakti.

Untuk Kegiatan Jumat Barokah ini, Tim menyambagi 2 orang warga yang kurang mampu di Dusun Koto Bangun Desa Salo, kunjungan ini untuk memberikan bantuan barang kebutuhan pokok berupa beras, telur, mie instant dan beberapa barang kebutuhan pokok lainnya.

Baca Juga:  Enam Warga Kuala Kampar Terkonfirmasi Positif Covid-19 Warga Resah

Warga yang dikunjungi dan diberikan bantuan sembako ini adalah Ibu Salma di Rt 02 dan keluarga Bapak Sugimin di Rt 03 Dusun Koto Bangun, kedua warga ini menyampaikan rasa terimakasihnya kepada personel Polres Kampar atas perhatian dan bantuan yang diterimanya.

Baca Juga:  Diduga Karena Sakit, Warga Kubang Jaya ini ditemukan Tewas di dalam Rumahnya

Usai mengadakan kegiatan Jumat Barokah, personel Gabungan dari Polres Kampar dan Yonif 132/ Bimasakti ini selanjutnya menggelar kegiatan Safari Jumat Keliling ke Masjid Mawannah di Dusun Koto Bangun Salo.

Puluhan anggota TNI – Polri ini mengikuti rangkaian ibadah Shalat Jumat bersama jamaah dan warga masyarakat, usai pelaksanaan Shalat Jumat para personel bersilaturahmi dengan pengurus Masjid dan Jamaah.

Baca Juga:  Terkait Dugaan Oknum LSM Topan Ri atas Perdamaian Penggelapan Dana UED SP, Sekwil Topan Ri Riau Tidak pernah memberi Mandat

Kegiatan Safari Jumat Keliling ini dimaksudkan untuk menjalin dan mempererat tali silaturahmi, serta sinergitas antar personel TNI – Polri maupun dengan masyarakat guna mewujudkan stabilitas kamtibmas.

Kegiatan ini juga merupakan bagian dari program Riau Gemilang, yaitu Gerakan Memakmurkan Masjid dan Lingkungan sekaligus untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT. (arifin)

Berita Terkait

Forkopimda Tanggamus Matangkan Persiapan Pilkada Serentak 2024
Pasangan Adi Erlansyah dan Hisbullah Huda Gelar Lomba Mancing Gratis, Ajak Warga Pilih Nomor 2
Mantan Panglima TNI Resmikan Jangkar Homestay di Pringsewu
Sujadi Saddat Mangkir Lagi dari Panggilan Ke Dua Bawaslu
Partai Ummat Pringsewu Siap Menangkan Adi-Hisbullah
AdiLah Satu- satunya Calon Pringsewu yang Hadir Dalam Deklarasi Damai PWI Lampung
Dinkes Pringsewu Monitoring STBM Pilar 2, 3, dan 4 di Pekon Podosari
Musyawarah Pekon Pardasuka Bahas RKP Tahun 2025
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 21:09 WIB

Forkopimda Tanggamus Matangkan Persiapan Pilkada Serentak 2024

Rabu, 20 November 2024 - 21:18 WIB

Pasangan Adi Erlansyah dan Hisbullah Huda Gelar Lomba Mancing Gratis, Ajak Warga Pilih Nomor 2

Rabu, 13 November 2024 - 18:30 WIB

Mantan Panglima TNI Resmikan Jangkar Homestay di Pringsewu

Kamis, 7 November 2024 - 22:04 WIB

Sujadi Saddat Mangkir Lagi dari Panggilan Ke Dua Bawaslu

Jumat, 1 November 2024 - 15:52 WIB

Partai Ummat Pringsewu Siap Menangkan Adi-Hisbullah

Berita Terbaru

Pilkada

Lucky Hakim-Syaefudin: Ini Kemenangan Rakyat Indramayu

Rabu, 27 Nov 2024 - 21:34 WIB