Ilham Azikin: HPMB Raya Harus Punya Ciri Khas

Jumat, 19 Oktober 2018

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Detikkasus.com | BANTAENG – Bupati Bantaeng, DR Ilham Syah Azikin hadir dalam dialog kepemudaan yang digelar pengurus HPMB Raya di BM Hotel, Jumat, 19 Oktober. Sejumlah pengurus HPMB Raya juga hadir dalam dialog yang merupakan rangkaian kongres HPMB Raya ini.

Dalam kesempatan itu, Bupati Bantaeng mengajak pengurus HPMB Raya untuk mempertahankan eksistensinya. Dia menyebut, HPMB Raya harus memiliki ciri khas pembeda dengan organisasi lainnya.

“Harus pembeda HPMB Raya dengan yang lainnya. Tujuannya agar setiap orang bisa merasakan manfaat ber HPMB Raya,” jelas dia.

Baca Juga:  Dankormar Resmikan Daerah Latihan tempur Marinir di Pantai Malang Selatan

Dia berharap para pemimpin yang lahir dari Bantaeng telah melalui proses-proses berorganisasi. Terutama melalui HPMB Raya.

Dia menyebut, era global dan digital hari ini telah mengikis ruang demokrasi organisasi. Informasi dengan mudah didapatkan melalui internet. Oleh karena itu, HPMB Raya hendaknya mempertahankan eksistensinya dengan menyusun kegiatan yang menjadi pembeda dengan organisasi.

Dia juga berharap, HPMB Raya menjadi bagian proses pengembangan diri dengan mengedepankan idealisme. Bagi dia, idealisme adalah satu-satunya investasi yang dimiliki pemuda.

Baca Juga:  Sambang Warga Bhabinkamtibmas Ingatkan Ibu Rumah Tangga Waspada Saat Memasak

“Kalau teman-teman bertahan pada idealisme, pada 10 atau 20 tahun kemudian akan terasa dampak positif itu pada teman-teman,” jelas dia.

Badan Kehormatan Organisasi (BKO) HPMB Raya, Ikhsan berharap HPMB Raya fokus Pada pembangunan Sumber Daya manusia. Salah satunya dengan tetap berada pada ruang proses di HPMB Raya.

“Tentunya wadah ini memberi manfaat untuk masa depan Bantaeng dalam melahirkan sumber daya manusia dalam menghadapi era global,” jelas dia.

Baca Juga:  Prajurit Pasmar 2 Korps Marinir TNI AL Evakuasi Korban Banjir di Jombang

Ketua Umum PB. HPMB Raya, Haedir berharap kegiatan dialog interaktif bersama bupati menjadi langkah sinergitas antara mahasiswa dan pemerintah. Apalagi tujuan organisasi HPMB Raya itu sendiri juga ingin menjadi bagian yang mensejahterakan warga Bantaeng.

“Terlebih lagi sebagai mahasiswa harus sadar akan fungsi dan tanggung jawabnya sebagai penyambung lidah masyarakat Kabupaten Bantaeng,” jelas dia.(*)

Berita Terkait

Tersangka Kasus Korupsi Oknum KAU Ternyata Lulus ADM Satpol PP Langsa 
Dr. Mawardi Siregar, MA: Merasa Dikudeta dan Dibunuh Karakter oleh Rektor IAIN Langsa
Komitmen Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup, Medco E & P Malaka Raih PROPER Predikat Biru Dari KLHK
Kasat Pol PP Berang, Karena Adanya Kibus Di Dalam Tubuh Sat-Pol PP Kota Langsa
APDESI, SAPA, Dan Mahasiswa Aceh, Bersatu Serukan Pengelolaan Gas 3 Kg Oleh BUMG.
Calon Walikota Dan Wakil Wali Kota Lhokseumawe, Serahkan Bantuan Pada Korban Kebakaran.
Kejati Aceh, Di Duga Tidak Bernyali Mengusut Temuan LHP-BPK, Terkait Indikasi Kasus Korupsi Di Pemkab Aceh Timur
Dalam Rangka Persiapan  Pil-Kada, PPK Nibong Lantik 161 KPPS 

Berita Terkait

Kamis, 7 November 2024 - 19:13 WIB

Tersangka Kasus Korupsi Oknum KAU Ternyata Lulus ADM Satpol PP Langsa 

Kamis, 7 November 2024 - 19:12 WIB

Dr. Mawardi Siregar, MA: Merasa Dikudeta dan Dibunuh Karakter oleh Rektor IAIN Langsa

Kamis, 7 November 2024 - 19:11 WIB

Komitmen Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup, Medco E & P Malaka Raih PROPER Predikat Biru Dari KLHK

Kamis, 7 November 2024 - 19:09 WIB

APDESI, SAPA, Dan Mahasiswa Aceh, Bersatu Serukan Pengelolaan Gas 3 Kg Oleh BUMG.

Kamis, 7 November 2024 - 19:08 WIB

Calon Walikota Dan Wakil Wali Kota Lhokseumawe, Serahkan Bantuan Pada Korban Kebakaran.

Berita Terbaru

Berita Terkini

Sujadi Saddat Mangkir Lagi dari Panggilan Ke Dua Bawaslu

Kamis, 7 Nov 2024 - 22:04 WIB