Detikkasus.com | Indonesia – Provinsi Jatim – Kabupaten Bojonegoro,2018.
Lasuri anggoto DPRD Bojonegoro Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) dapil III (Baureno, Kedungadem, Kepohbaru, Sugihwaras) laksanakan Reses masa persidangan III tahun 2018 di halaman rumahnya Desa Baureno Kecamatan Baureno Kabupaten Bojonegoro, Selasa Pukul 19:00 WIB (09/10).
Lasuri dalam pidatonya menegaskan, “tahun 2018-2019 Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda) dan Dana Alokasi khusus(DAK) masih tetap ada dan dipertahankan, “tegasnya.
Dijelaskan lebih lanjut, karena penting dan dibutuhkannya jaminan Kesehatan dan Pendidikan bagi masyarakat, jadi masyarakat yang kurang mampu perlu ada jaminan dari Pemerintah.
“Jamkesda dan DAK sangat dibutuhkan masyarakat, agar biaya pendidikan dan kesehatan mampu ter’cover’ dengan jaminan dari pemerintah, jadi Jamkesda dan DAK harus dipertahankan,”tandasnya.
Reses yang dihibur alunan musik gambus dari Bojonegoro dan dihadiri beberapa Kades, PAC PAN baik dari wilayah Kecamatan Baureno dan Kepohbaru, tokoh Agama dan Masyarakat ini berlangsung penuh kekeluargaan, dipilih rumahnya sebagai tempat giat reses ini dimaksudkan agar warga masyarakat bisa mudah menyampaikan aspirasinya.
“Saya sengaja selalu melaksanakan reses(giat diluar sidang) dirumah sendiri dan tidak berpindah-pindah, karena masyarakat biar tahu keberadaan rumah saya dan memudahkan masyarakat untuk menyampaikan aspirasinya, “pungkas Lasuri dengan penuh lemah lembut dan bersahabat.
(Mam).