Detikkasus.com | Rokan Hulu – PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Persero Tbk, Cabang Pasir Pengaraian Kabupaten Rokan Hulu melaunching atau meluncurkan “Program BritAma Extra THR”, Periode 25 Mei hingga 31 Juli tahun 2018.
Pimpinan Kantor Cabang BRI Pasir Pengaraian, H Bhakti Agung Siswanto SE menuturkan, Program BritAma Extra Tunjangan Hari Raya (THR) merupakan sebuah program yang dipersembahkan oleh PT BRI dibulan ramadhan 1439 H, khusus untuk nasabah yang mempunyai rekening BritAma.
Program tersebut, Kata Agung, Hadir dan menjadi pilihan yang tepat bagi para nasabah penerima THR, Tunjangan kerja dan Tambahan pengahasilan lainnya. Bagi nasabah yang ingin bergabung dalam program, Jelasnya, harus menabung, setelah itu, akan langsung mendapatkan hadiah berupa saldo BRIZZI sebesar 1 Persen dari total penempatan atau maksimal Rp 1 Juta.
“Program ini merupakan peningkatan pelayanan dan menjadi keuntungan kepada nasabah. Bagi nasabah BritAma dengan menyisihkan sebagian uang THR, Tunjangan kerja atau penghasilan lainnya untuk ditabung, bisa mendapatkan hadiah”, tutur Agung senin(11/6/2018).
Lanjut, Agung menerangkan syarat untuk mengikuti Program Extra THR sangat mudah yakni dengan dana yang berasal dari Gaji, THR, Bonus, Tunjangan Kerja, Honorarium, Kegiatan bisnis dan lainnya. Hold 3 bulan selanjutnya mengisi surat pernyataan Hold dana, dan dana yang akan ditabung minimal Rp 2,5 juta.
Lebih jauh, Terang Agung, selain menabung juga akan mendapatkan hadiah saldo maksimal Rp 1 juta dalam bentuk saldo di BRIZZI card atau kartu BRIZZI. Dengan persyaratan yang sangat mudah, Ia menghimbau kepada masyarakat untuk mengikuti Program BritAma Extra BRI dengan mendatangi langsung kantor BRI Cabang Pasir Pengaraian dan mengisi formulir.
“Ini suatu program yang sangat bagus dan banyak keuntungannya. Tidak harus PNS, Karyawan swasta juga bisa ikut dalam program ini. Kami berharap kepada para nasabah memanfaatkannya, karena program ini disaat menabung akan dapat bonus”, tutup Agung mengakhiri. (Rahmat)