Polda Bali-Polres Buleleng , detikkasus.com – untuk membangun kemitraan dengan masyarakat, dan menjalin silahturahmi agar terwujud sinergitas yang baik antara Polri dan masyarakat, pada hari senin tanggal 4 mei 2018, Kanit polmas Ipda. Putu semawa, sh., bersama anggota memberikan sarana kontak (sarkon) kepada masyarakat muslim dipesisir pantai kelurahan kampung bugis kecamatan dan kabupaten buleleng
Sebelum penyerahan sarana kontak, Kanit polmas memberikan pembinaan dan penyuluhan, dimana kanit polmas mengajak peran masyarakat khusunya masyarakat pesisir agama agar bersama-sama menjaga situasi kamtibmas agar tetap kondusif, baik pada kehidupan sehari hari maupun dalam menghadapi pilkada bali tahun 2018 guna suksesnya pelaksanaan pilkada serentak tahun 2018.
Kasat Binmas Polres Buleleng AKP Ketut Widiasa Sangku, S.H., mengatakan “Sarana Kontak merupakan bentuk tali kasih dari Kepolisian kepada komonitas masyarakat, dan melalui penyerahan sarana kontak juga merupakan sarana untuk menyampaikan himbauan-himbauan kamtibmas untuk meminimalisir terjadinya tindakan-tindakan yang melanggar hukum baik tindakan premanisme dan tindakan kriminal lainnya, sehingga masyarakat dapat berpartisipasi dalam memelihara kamtibmas agar situasi tetap aman dan kondusif.”ucap Kasat.(Ryu)