ZOLA: BANTUAN ALAT BERAT GUNA PERCEPATAN PEMBANGUNAN.

 

Detikkasus.com | Tebo – Gubernur Jambi, H.Zumi Zola Zulkifli,S.TP,MA mengemukakan, pemberian bantuan alat berat dan bantuan keuangan bertujuan untuk mempercepat pembangunan mulai dari tingkat Desa. Hal tersebut dikemukakan Gubernur Zola saat Menyerahkan Bantuan Alat Berat dan bantuan Keuangan dari Pemerintah Provinsi Jambi, bertempat di Kantor Camat Tebo Ilir dan Kantor Camat VII Koto Ilir Kabupaten Tebo, Selasa (16/01/2018) siang.

Gubernur Zola mengatakan, pemberian bantuan alat berat ini dua kecamatan tersebut merupakan salah satu dari program Pemerintah Provinsi Jambi. Selain itu, setiap kelurahan dan desa di Provinsi Jambi mendapatkan bantuan keuangan dari Pemerintah Provinsi Jambi.

Baca Juga:  Pengaturan Pagi Guna Kelancaran Arus Lalulintas

“Bantuan dari kita ini, bertujuan untuk mempercepat pelaksanaan pembangunan, di seluruh kabupaten/kota se Provinsi Jambi,” ujar Zola.

Gubernur Zola menerangkan, bantuan alat berat dari Pemerintah Provinsi Jambi, disesuaikan dengan kondisi daerah masing-masing, dan jenis alat beratnya pun ditentukan oleh Bupati (Pemerintah Kabupaten/Kota), sesuai dengan kebutuhan daerahnya.

“Alat berat yang diserahkan ini bisa digunakan untuk kepentingan masyarakat, baik untuk pertanian maupun untuk membangun jalan-jalan lingkungan. Saya menyarankan kepada seluruh kepala desa untuk membuat jadwal terkait penggunaan alat berat ini, jadi dalam sebulan setiap desa bisa menggunakannya secara bergantian,” tutur Zola.

Baca Juga:  Untuk Kesiapan dalam Melaksanakan Tugas Kasat Narkoba Lakukan Pemeriksaan Senpi Anggota

Terkait bantuan keuangan yang diberikan, Gubernur Zola menyampaikan, bantuan keuangan yang diberikan kepada Kelurahan merupakan bentuk perhatian dari Pemerintah Provinsi Jambi, dan menunjukkan bahwa Pemerintah Provinsi Jambi selalu memberikan perhatian kepada lurah dan kepala desa. Terkait penggunaan dana bantuan keuangan sebesar Rp60 juta, Rp40 juta digunakan untuk pembangunan infrastruktur dan Rp20 juta digunakan untuk penguatan kelembagaan.

Baca Juga:  Jum'at Sedekah, polsek Panipahan Dan Personel lain nya bagi kan Sembako

Bupati Tebo, H.Sukandar,S.Kom,M.Si mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Jambi atas realisasi janji politiknya untuk memberikan bantuan alat berat untuk beberapa kecamatan di Kabupaten Tebo.

“Hari ini Bapak Gubernur Jambi menyerahkan bantuan alat berat kepada Kecamatan Tebo Ilir dan Kecamatan VII Koto Ilir yang nantinya bisa dimanfaatkan oleh masyarakat,” terang Sukandar. ITA/Hms

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *