Wujud Kepedulian Bhabinkamtibmas Liligundi Himbau Warga Jauhi Narkoba

Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Selalu menjalin kedekatan dengan warga, dan agar dapat menyampaikan pesan kamtibmas, Bhabinkamtibmas selalu melakukan kunjungan.

Berkaitan dengan itu, Pada hari Jumat 05/01/18, Pukul 10.30 wita Bhabinkamtibmas Kelurahan Liligundi  Polsek Singaraja jajaran Polres Buleleng Aiptu Putu Supandewi berkunjung dan berkomunikasi dengan warga Gede Ardana yang beralamat di jalan Mayor Metra, kelurahan Liligundi, Singaraja.

Baca Juga:  TIDAK DI BOLEHKAN PEMBAKARAN HUTAN PASAR JUMAT MASIH SAJA TERJADI

Dalam komunikasinya ini, Bhabinkamtibmas ingin lebih menghimbau warga agar selalu menjalin komunikasi yang baik antar tetangga, tetap menjaga dan nemelihara keamanan lingkungan yang sudah tercipta dengan baik, jauhi Narkoba atau minum minuman keras karena akan sangat merusak kesehatan tubuh.

Baca Juga:  Strong Point Unit Sabhara dengan Krew Ran Patroli 401 Sabhara Monitor Kamtibmas dan Arus Lalin di Pasar dan RTH Sukasada

Kapolsek Singaraja Kompol A.A. Wiranata Kusuma, S.H.,M.M., saat diminta konfirmasinya mengatakan “Dengan selalu bertemu dengan warga binaannya, Bhabinkamtibmas akan memiliki kesempatan lebih banyak untuk memberikan informasi tentang kamtibmas dan juga sekaligus mampu menciptakan hubungan dan kerjasama yang baik dalam mejaga kamtibmas kelurahan tetap aman dan kondusif”, kata Kapolsek (TAM)

Baca Juga:  Lagi-lagi 27 Orang TKI Illegal ditangkam tim WFQR Lanal BATAM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *