Minahasa l Detikkasus.com – Anggota Dewan Pembina Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Jenderal (Purn) Wiranto, mengatakan bahwa lima alasan masyarakat harus memilih Prabowo di Pilpres 2024.
“Alasan pertama, Pak Prabowo sudah selesai dengan dirinya sendiri, sudah dapat harta dari Tuhan Yang Maha Esa, dapat kehormatan dari Republik Indonesia. Tinggal mengabdikan sisa hidupnya untuk negeri ini,” kata Wiranto, Senin (5/2/2024) saat ikut hadir dalam kampanye Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto, di Lapangan Schwarz, Langowan, Kabupaten Minahasa, Provinsi Sulawesi Utara.
Alasan kedua, kata Wiranto, Prabowo memahami permasalahan dalam negeri dan luar negeri.
“Pak Prabowo sebagai Menteri Pertahanan, kerap berdiskusi dengan Presiden Jokowi, terkait permasalahan dalam dan luar negeri,” kata Wiranto.
Menurut Wiranto, alasan ketiga, yaitu Prabowo juga mau melanjutkan pembangunan di Indonesia.
“Dari tiga Capres Pilpres 2024, hanya Pak Prabowo yang berkomitmen melanjutkan pembangunan,” kata Wiranto.
Alasan keempatnya, kata Wiranto, kebiasan berjoget dari Prabowo.
“Berjoget merupakan bentuk penghormatan terhadap berbagai kekayaan budaya Indonesia,” kata Wiranto.
“Presiden yang bisa joget, adalah menghormati budaya kita, dari Aceh sampai Papua, semua suku punya joget. Harus kita hormati, kita pupuk, kita pelihara dan presiden yang suka joget siapa?. Itu adalah Pak Prabowo,” imbuh Wiranto.
Alasan kelima, kata Wiranto, Prabowo satu-satunya Capres yang menggandeng anak muda menjadi Cawapres pendampingnya, yakni Gibran Rakabuming Raka (36).
“Pelibatan anak muda di kepimimpinan nasional perlu dilakukan. Dalam dunia ke depan akan didominasi generasi muda. Pak Prabowo tahu, bahwa ke depan nanti anak muda yang akan mengambil alih kepemimpinan nasional,” kata Wiranto.
(Tim)