Detikkasus.com | Kedamin hulu – Seorang warga Kedamin Hulu, Kecamatan Putussibau Selatan atas nama Saad Bangkas (82) diduga hilang dari rumahnya sejak Rabu (31/7/2019).
Ketua Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Kapuas Hulu Muhammad Hatta menyatakan, hingga saat ini pihaknya bersama Kepolisian, BPBD, masyarakat setempat dan para pihak lainnya masih terus berupaya mencari yang bersangkutan.
“Semoga pak Saad Bangkas segera ditemukan dengan selamat dan kondisi sehat. Maka diharapkan, doa seluruh masyarakat Kapuas Hulu agar segera ditemukan,” ujarnya kepada Tribun, Jumat (2/8/2019).
Sedangkan kronologisnya, pada Rabu (31/7/2019) pukul 15.00 WIB, Saad Bangkas pamit kepada keluarganya untuk berangkat mukat atau mencari ikan di sungai Kapuas, tepatnya di wilayah Jalan Kirin Panang, Kelurahan Kedamin Hulu Kecamatan Putussibau Selatan.
“Tapi hingga sekarang ini yang bersangkutan tidak pulang-pulang kerumah. Sehingga keluarganya harus melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Putussibau Selatan,” ucapnya.
Untuk ciri – ciri fisik oranghilang tersebut yaitu:
Badan Gemuk (Perut Buncit)
Rambut sudah memutih (Beruban)
Pakaian digunakan terakhir, Celana Loreng Coklat, Putih dan Baju Kaos Berwarna colat.
Tepat pada hari jumat (2/8/2019) pukul .03.00 wib…pak saat ditemukan di sebuah tanah kosong dengan keadaan sudah tidak bernyawa lagi sampai saat ini belum diketahui penyebab kematian korban.(rj)