Wakapolda Kalimantan Barat Pimpin Apel Gelar Operasi Keselamatan Kapuas Tahun 2024 dan Pencanangan Aksi Keselamatan Jalan

Sabtu, 2 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PONTIANAK I Detikkasus.com -, Wakapolda Kalimantan Barat Brigjen Pol Roma Hutajulu, S.IK., M.Si., memimpin Apel Gelar Oprasi Keselamatan T.A. 2024 dan Pencanangan Aksi Keselamatan Jalan di Lapangan Jananuraga Polda Kalbar pada hari Jumat (01/03/2024)

Oprasi Keselamatan Kapuas Tahun 2024 dan Pencanangan Aksi Keselamatan Jalan ini diselenggarakan untuk mengantisipasi meningkatnya pergerakan Masyarakat dan arus lalu lintas menjelang bulan suci ramadhan dan hari raya idul fitri 1445 hijriah. Hal ini memerlukan strategi khusus untuk mengendalikan mobilitas Masyarakat sekaligus memastikan meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas.

Dalam arahannya saat memimpin Apel Gelar Pasukan, Wakapolda Kalbar Brigjen Pol. Roma Hutajulu, S.I.K., M.Si. menyampaikan, bahwa menjelang bulan suci Ramadhan dan hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah, diprediksi mobilitas di jalan raya akan mengalami tren peningkatan.

Baca Juga:  Paolus Hadi Resmi Menyelesaikan Tugasnya Sebagai Bupati Sanggau

“Momen hari besar keagamaan selalu mendorong kenaikan permintaan terhadap suatu barang dan segala kebutuhan pokok masyarakat, terutama menjelang bulan suci Ramadhan dan hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah. Hal ini sudah pasti akan berdampak terhadap bertambahnya aktivitas dan kepadatan di jalan raya. Seiring dengan meningkatkan mobilitas di jalan raya tentunya berimplikasi terhadap bertambahnya angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas”, ungkap Wakapolda.

Berdasarkan data Direktorat Lalu Lintas Polda Kalbar, sepanjang tahun 2023 telah terjadi 1.160 kejadian laka lantas, yang menyebabkan 393 korban meninggal dunia, 560 luka berat, 893 luka ringan dan kerugian materil senilai 5,9 milyar rupiah.

Baca Juga:  Dispora-Budpar Deli Serdang, Adakan FGD, "Cisah" Sebagai Pemateri.

Operasi Keselamatan 2024 ini, digelar secara serentak di seluruh jajaran Polri, mulai dari tingkat Mabes Polri hingga kesatuan di kewilayahan, selama 14 (empat belas) hari, terhitung mulai tanggal 04 maret 2024 s.d 17 maret 2024.

Di Kalimantan Barat, Polda Kalbar menerjunkan sebanyak 765 personel, serta didukung oleh instansi terkait dengan mengedepankan tindakan simpatik, persuasif dan humanis kepada masyarakat pengguna jalan.

Operasi Keselamatan Kapuas 2024 ini dilaksanakan untuk meningkatkan disipilin masyarakat dalam berlalu lintas, menurunkan angka fatalitas korban kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas menjelang masuknya bulan suci ramadhan dan idul fitri 1445 hijriah di wilayah hukum polda kalimantan barat. Dengan sasaran meliputi segala potensi gangguan, ambang gangguan dan gangguan nyata yang berpotensi mengganggu kamseltibcarlantas, baik sebelum, pada saat, maupun pasca operasi keselamatan kapuas 2024.

Baca Juga:  Tingkatkan Kemampuan Hadapi Bencana Alam, Kodim Bojonegoeo ikuti Latihan Gulbencal

“Jajaran Polda Kalbar akan melakukan segala upaya dan memberikan effort yang maksimal, guna memastikan keselamatan masyarakat, sehingga seluruh kegiatan masyarakat dapat berjalan dengan lancar” tutup Wakapolda

( A@ Hady)

Sumber : Humas Polda Kalbar

Berita Terkait

Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon
Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes
Bersama Warga Pakunden, Koptu Slamet Prasetyo Kerja Bakti Bersihkan Kali Miri
Gebyar Festival anak indonesia sekabupaten cirebon
Pelantikan Pengurus Baru APPSI Cirebon: Menyongsong Era Baru Untuk Pemberdayaan Pedagang Pasar
Seminar Kebangsaan Muhammadiyah: Implementasi Pancasila sebagai Darul al-‘Ahdi Wasy Syahadah

Berita Terkait

Rabu, 7 Agustus 2024 - 18:14 WIB

Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar

Jumat, 2 Agustus 2024 - 14:48 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus

Jumat, 2 Agustus 2024 - 13:42 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon

Kamis, 1 Agustus 2024 - 11:05 WIB

Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes

Rabu, 31 Juli 2024 - 18:11 WIB

Bersama Warga Pakunden, Koptu Slamet Prasetyo Kerja Bakti Bersihkan Kali Miri

Berita Terbaru

Berita Terkini

Sujadi Saddat Mangkir Lagi dari Panggilan Ke Dua Bawaslu

Kamis, 7 Nov 2024 - 22:04 WIB