Wakapolda Kalbar Pimpin Latihan Pra Operasi Mantap Brata 2023 Persiapan Pengamanan Tahapan Pemilu 2024

Jumat, 13 Oktober 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PONTIANAK l Detikkasus.com -, Wakapolda Kalbar Brigjen Pol Roma Hutajulu, S.IK., M.Si., memimpin Latihan Pra Operasi (Latpraops) Mantap Brata 2023 dalam rangka persiapan pengamanan rangkaian tahapan pemilu 2024 di ruang Aula Graha Khatulistiwa Polda Kalimantan Barat pada hari Jumat (13/10), yang diikuti oleh seluruh pejabat yang terlibat dalam pelaksanaan Operasi Mantap Brata 2024 dan seluruh Polres/Ta jajaran melalui Zoom Meeting.

Dalam arahannya Wakapolda Kalbar menekankan agar seluruh Satuan Tugas (Satgas) Operasi Mantap Brata 2024 memahami tugas pokok dan fungsinya (Tupoksi) serta Hubungan Tata Cara Kerja (HTCK) antar satuan tugas dan satuan wilayah (Satwil).

“Saya berharap semuanya paham akan tugas pokok dan fungsi masing-masing, terkait bagaimana komunikasi dan koordinasinya, cara bertindak dan penanganan permasalahannya, sehingga pada saat pelaksanaan pengamanan sudah bisa berjalan dengan baik dan profesional”, tegas Wakapolda Kalbar.

Baca Juga:  Bupati Bojonegoro Terima Penghargaan Green Leadership, Dorong Kebijakan Pro Lingkungan

Latpraops Mantap Brata 2024 merupakan kegiatan wajib yang dilaksanakan, karena akan dijadikan sebagai salah satu gambaran bagi seluruh pelaksana operasi tentang pelaksanaan operasi yang sebenarnya, untuk itu seluruh Kepala Satuan Tugas (Kasatgas) diminta untuk dapat mempresentasikan tentang tugas pokok dan fungsi masing-masing sehingga seluruh personel tau akan tugas masing-masing dan bagaimana cara berkoordinasi baik secara sektoral maupun lintas sektoral.

Operasi Mantap Brata 2023 yang akan dilaksanakan ini merupakan operasi dalam rangka pengamanan rangkaian Pemilu 2024 khususnya pengamanan tahap pendaftaran dan kampanye, yang akan dilaksanakan selama 74 hari mulai 19 Oktober sampai dengan 31 Desember 2023 dengan mengerahkan personel sebanyak 1.885 orang, yang terdiri dari Satgas Polda Kalbar sebanyak 546 personel dan Satgas Polres Jajaran sebanyak 1.339 personel.

Baca Juga:  Babinsa Koramil 0813-09/Sumberrejo, Dukung Kegiatan BBGRM di Desa Butoh

“Semuanya memang harus dipersiapkan dengan sebaik-baiknya, personel-personel yang ditunjuk harus dalam kondisi yang siap dan sehat sehingga pelaksanaan pengamanan bisa berjalan optimal, sinergitas antara satgas sangatlah penting karena akan saling mendukung dan saling terkait dengan tupoksinya, untuk itu mulai sekarang setiap individu harus paham tugasnya harus berkoordinasi dengan siapa dan bagaimana cara bertindak serta pelaporannya”, jelas Wakapolda Kalbar.

Baca Juga:  Buka Festival HAM 2023,Pj Gubernur Tekankan P5 HAM

Wakapolda Kalbar Juga menekankan agar seluruh personel yang bertugas dilapangan tetap dikontrol dan diawasi secara berjenjang agar tidak jerjadi penyimpangan.

“Setiap tindakan harus sesuai dengan SOP baik SOP Operasi Kepolisian maupun SOP yang berlaku pada tupoksi masing-masing fungsi teknis operasional, untuk itu agar kepala satgas melakukan pengawasan dan pengendalian terhadap personel-personel yang melaksanakan tugas dilapangan sehingga tidak terjadi hal-hal yang dapat merugikan masyarakat dan institusi”, tutup Wakapolda Kalbar.

(Hadysa Prana)

Sumber : Humas Polda Kalbar

Berita Terkait

Pj Bupati Pringsewu Buka Kegiatan PKU Akbar PNM
Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon
Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes
Bersama Warga Pakunden, Koptu Slamet Prasetyo Kerja Bakti Bersihkan Kali Miri
Gebyar Festival anak indonesia sekabupaten cirebon
Pelantikan Pengurus Baru APPSI Cirebon: Menyongsong Era Baru Untuk Pemberdayaan Pedagang Pasar

Berita Terkait

Rabu, 13 November 2024 - 18:43 WIB

Pj Bupati Pringsewu Buka Kegiatan PKU Akbar PNM

Rabu, 7 Agustus 2024 - 18:14 WIB

Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar

Jumat, 2 Agustus 2024 - 14:48 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus

Jumat, 2 Agustus 2024 - 13:42 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon

Kamis, 1 Agustus 2024 - 11:05 WIB

Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes

Berita Terbaru

Peristiwa

Kodam IV/Diponegoro Menyiapkan Skema Jaga Stabilitas Pilkada

Sabtu, 16 Nov 2024 - 14:12 WIB

Uncategorized

Eho Baluta Nias Selatan Dikunjungi Pasangan FAOITA No. Urut 4

Sabtu, 16 Nov 2024 - 10:55 WIB