Indonesia – Jawa Timur – Kabupaten Sampang, detikkasus.com – Usai melaksanakan sholat Idul Adha di lapangan Wijaya Kusuma Bupati Sampang Madura Jawa Timur menggelar acara Open House dan Halal Bihalal
Open House oleh Bupati Sampang H Fadhilah Budiono di gelar bersama Forkopimda jumat 1/9 di Pendopo Bupati setempat
Ratusan warga masyarakat yang selesai melaksanakan sholat Idul Adha terpaksa antri masuk ke pendopo untuk berhalal bihalal dengan Bupati Sampang maupun Jajaran Forkopimda
Bagi yang sudah melewati antrian dapat langsung bersalaman dengan H Fadhilah Budiono serta jajaran Forkopimda dan berdialog langsung sambil menyantap makanan yang sudah di siapkan di pelataran Pendopo
Dengan cukup akrab Bupati Sampang H Fadhilah Budiono menghampiri warga masyarakat sambil berdialog maupun menjawab pertanyaan yang di lontarkan
Saat di mintai konfirmasi di sela sela dialog dengan masyarakat, H Fadhilah Budiono mengungkapkan Open House dan Halal Bihalal sebagai bentuk wujud rasa syukur memperingati Hari Raya Idul Adha bersama masyarakat
Selain itu untuk membangun dan menciptakan kedekatan antara Pemerintah khususnya jajaran Forkopimda dengan masyarakat serta menampung aspirasi yang ada
” Kami ingin memperingati Hari Raya Idul Adha dengan masyarakat sekaligus menampung aspirasi mereka,” ujar H Fadhilah Budiono
Hasbullah 34 warga Pulau Mandangin sengaja datang ke Pendopo untuk menemui H Fadhilah Budiono dan Jajaran Forkopimda
Diakui Hari Raya Idul Adha tahun ini merayakan bersama familinya yang ada di Kabupaten Sampang
“Tadi shiolat Idul Adha di Kelurahan Polagan mas, dan langsung ke Pendopo,” kata Hasbullah
Setelah melalui antrean panjang Ia dapat beralaman langsung dengan H Fadhilah Budiono dan jajaran Forkopimda
Menurut Hasbullah, Bupsti Sampang H Fadhilah Budiono sudah.tidak asing lagi bagi warga Pulau Mandangin. (Her).