Polda Bali- Polres Buleleng, detikkasus.com – Dalam rangka menertibkan dan mendata penduduk pendatang serta mengungkap peredaran miras serta premanisme, Pada hari Selasa tanggal 10 juli 2018 pukul 10.00 wita, Personil gabungan Polsek Sukasda jajaran Polres Buleleng dipimpin Panit I Sabhara Ipda Nym Putrawan, melaksanakan Operasi penertiban Duktang dan Miras serta premanisme dipasar sukasada, SPBU Sukasada dan rumah kost yang berada dikelurahan Sukasada.
Dari kegiatan tersebut dapat memeriksa 9 (sembilan) Orang penduduk pendatang yang kesemuanya merupakan pegawai Kafe 5 dan semua karyawan tersebut sudah dilengkapi dengan SKLD (Surat keterangan lapor diri).
Kapolsek Sukasada Kompol Gede Juli, S.IP dalam konfirmasinya menjelaskan, “Untuk mewujudkan situasi wilayah tetap kondusip dan untuk menertibkan keberadaan penduduk pendatang diwilayah Hukum Polsek Sukasada maka wajib dilaksanaka Ops Duktang dan Miras secara rutin dengan tujuan disamping melaksanakan Pendataan terhadap keberadaan Duktang atau penduduk non permanen, juga untuk mengecek adanya barang-barang berbahaya yang dijual belikan di Warung / Toko.” ungkap Kapolsek.