Bengkulu l Detikkasus.com – Berdasarkan dengan jadwal dan ketentuan nya pada hari ini pelaksanaan pencabutan nomor urut calon Kepala Desa di 66 Desa yang akan di laksanakan pada tanggal 9/12/2021 akan datang.
Desa Jembatan Dua dengan jumlah DPT sekitar 1050 suara dengan jumlah calon Kepala Desa berjumlah 3 Kandidat,masing-masing adalah Jon Riki Asmadi – Restu Edi – Asep Rianto.
Hari ini Panitia Pilkades Jembatan Dua Kecamatan Kaur Selatan Kabupaten Kaur melaksanakan pencabutan undian nomor urut,dengan di saksikan oleh seluruh panitia Pilkades Desa Jembatan Dua, Kepala Desa Jembatan Dua Muklis Junaidi, Ketua BPD dan Anggota.
Berikut nomor urut calon Kepala Desa hasil undian nomor urut :
Nomor urut l – Restu Edi
Nomor urut ll – Jon Reki Asmadi
Nomor urut lll – Asep Rianto
Kepala Desa Jembatan Dua Muklis Junaidi menyampaikan,terimakasih atas terselenggaranya pencabutan nomor urut calon kepala desa.
Ketiga calon ini semuanya baik dan siapapun terpilih nanti itulah Kepala Desa kita dan yang belum beruntung harap sabar dan tetap tenang Demikian Muklis Junaidi, Jumat 10/10/2021. (Rza)