Transparansi, Program Uggulan dan Pendamping Menjadi Sorotan, Satgas DD Kemendes PDTT Sidak Madura, Reporter Hernandi K S.Sos M.Si.

Indonesia – Propinsi Jatim – Madura, detikkasus.com – Satgas Dana Desa (DD) Kemendes PDTT melakukan Sidak dan pemantauan langsung terhadap realisasi DD di empat Kabupaten yang ada di Madura Jawa Timur

Satgas menyebar ke lokasi sasaran di Madura sejak rabu 9/8, Kemudian hasil temuannya disampaikan kepada Pemkab, Forkopimcam dan Kades

Saat pemaparan di aula Pemkab Sampang kamis 10/8 Divisi Monitoring dan evaluasi Satgas M Ma’roef Irfhany mengungkapkan peningkatan perekonomian Desa dapat di di dorong melalui empat program unggulan yakni Pembentukan BUMdes, Penetapan produk unggulan, Pembuatan embung serta Pembuatan sarana olahraga

Baca Juga:  Kegiatan Karya Bhakti Terpadu Koramil 04/Lintau Buo 

Berdasar hasil temuan di lapangan banyak Desa yang masih belum mempertimbangkan empat program perioritas tersebut, Padahal sudah di perintahkan melalui Permen 22/2017

Menurut M Ma’roef Irfhany kondisi itu di sebabkan karena ketidak pahaman Kades serta peran Pendamping Desa dan Pendamping Lokal Desa yang masih belum optimal

Baca Juga:  LSM GAMAK-RI Soroti Pembangunan Jalan Muara Sahung - Air Tembok

Selain itu tranparansi realisasi DD masih menjadi perhatian serius, sebab selama ini Baleho realisasi DD banyak yang tidak terpasang padahal dengan terpasangnya Baleho masyarakat setempat dapat mengetahui serta ikut melakukan kontrol
“Sosialisasi dan komunikasi antara Pendamping dan Kades perlu di tingkatkan,” ujar M Ma’roef Irfhany

Baca Juga:  Kakam Tanjung Jaya Ancam Wartawan Resmi di Laporkan ke Polres Lampung Tengah

Sementara Bupati Sampang H Fadhilah Budiono membenarkan jika banyak Kades yang belum paham tentang tata kelola DD
“Banyak yang belum paham mas, apalagi peran Pendamping tidak maksimal karena kebanyakan mereka takut ke Kades,” ungkap H Fadhilah Budiono

Ia berjanji akan banyak memberikan Bimbingan Tekhnis ke Kades, sebab kalau hanya satu kali para Kades ini masih belum paham. (Her).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *