TNI TMMD Bangun Jalan, Siswa SD Negeri Kromong Ngusikan Tak Lagi Takut Jalan Rusak dan Berlumpur

Jombang | Detikkasus.com – Terlihat senyum sumringah siswa SD Negeri Kromong, Kecamatan Ngusikan, Kabupaten Jombang. Saat berangkat menuju ke sekolah melewati jalan yang masi proses dibangun TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125.

Jalan menuju sekolah mereka kini tengah diperbaiki dalam program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125, yang resmi dimulai pada 23 Juli 2025.

Proyek ini menjadi harapan baru bagi para siswa dan guru yang selama ini harus berjibaku dengan jalan tanah yang berubah menjadi lumpur saat hujan tiba.

“Saya tidak takut kotor, yang penting bisa sekolah,” kata Aulia, 10 tahun, siswa kelas empat SDN Kromong, Kamis (1/8/2025).

Sebelum proyek TMMD digulirkan, kondisi jalan menuju sekolah sangat memprihatinkan. Tanah merah yang menjadi akses utama berubah licin saat musim hujan, tak jarang membuat siswa dan guru tergelincir.

“Saya sendiri pernah jatuh. Waktu itu hujan deras, jalan licin sekali,” ujar Kepala SDN Kromong, Parmi.

Kini, situasi mulai berubah. Warga bersama prajurit TNI bahu-membahu membangun jalan. Mereka mengaduk semen, membuat drainase, dan merapikan sisi-sisi jalan. Anak-anak yang melintas disambut dengan senyum.

“Kalau jalannya sudah bagus, aku bisa berangkat sekolah sendiri,” ucap Rizal, 11 tahun, siswa kelas 5.

Pihak sekolah tak ingin berhenti pada pembangunan fisik semata. Kepala sekolah berencana memasukkan nilai-nilai kepedulian dalam kegiatan belajar, seperti merawat jalan dan menjaga kebersihan lingkungan.

“Kami ingin anak-anak merasa memiliki. Ini bukan cuma soal bangunan, tapi tentang nilai kehidupan,” ujar Parmi.

Komandan Kodim 0814/Jombang Letkol Kav Dicky Prasojo menegaskan bahwa program TMMD adalah wujud nyata sinergi antara TNI, pemerintah, dan masyarakat.

“Jalan ini memang tampak sederhana, tapi dampaknya bisa sangat besar bagi masa depan anak-anak di sini,” kata Dicky.

Semangat mereka menuju masa depan yang lebih baik terus tumbuh, seiring pembangunan jalan yang membuka lebih dari sekadar akses fisik tapi juga harapan.

Reporter: Jum

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *