TNI-Polri Bersama Masyarakat Bahu Membahu Wujudkan Jalan Alternatif Kecamatan Kauman Dan Kecamatan Sukorejo

Sabtu, 20 Oktober 2018

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

PROVINSI JWA TIMUR – PONOROGO | detikkasus.com,- Wilayah kecamatan Kauman dan Kecamatan Sukorejo yang telah memiliki jalur penghubung utama, yaitu melalui jalan Provinsi maupun jalan Kabupaten masih tetap memerlukan jalur transportasi alternatif yang menghubungkan antar desa pada masing-masing kecamatan untuk kelancaran kegiatan sosial ekonomi masyarakat.

Guna mewujudkan jalan yang menghubungkan desa Plosojenar di wilayah kecamatan Kauman dan desa Karanglo Lor di wilayah kecamatan Sukorejo, maka pemerintah bersama TNI-Polri dan warga masyarakat kedua desa yang dilintasi jalan ini bahu membahu membangun jalan alternatif antar kecamatan ini yang sebelunya berupa jalan setapak ditengah persawahan warga, Sabtu (20/10/18).

Baca Juga:  Bhabin Tirtesari Rangkul Warga Ajak Menjaga Kamtibmas

Pembangunan jalan alternatif yang telah didahului dengan pembangunan talud pada kanan kiri jalan oleh pemerintah, sebagai rintisan jalan alternatif antara kecamatan Kauman dan Sukorejo guna percepatan pembangunan di wilayah ini. Keinginan masyarakat untuk segera dapat memanfaatkan jalur alternatif ini diperlukan pengerasan dan perataan badan jalan yang baru saja dibangun, untuk itu pagi ini sepuluh orang anggota Kodim 0802/Ponorogo yang terdiri dari anggota Koramil 05 Kauman dan Koramil 06 Sukorejo yang dipimpin oleh Peltu Pitoyo Bati Tuud Koramil 05 Kauman, bersama tiga orang anggota Polsek Kauman yang dipimpin oleh Brigpol Shoibi Bhabinkamtibmas desa Plosojenar bersama puluhan warga masyarakat melaksanakan perataan badan jalan dengan melaksanakan pengurugan menggunakan pasir dan batu.

Baca Juga:  GP Sakera Situbondo Apreasiasi Respon Cepat Pertamina

Menurut Peltu Pitoyo yang mengkoordinir kegiatan tersebut menyampaikan, “Pembangunan jalan yang menghubungkan desa Plosojenar kecamatan Kauman dan desa Karanglo Lor kecamatan Sukorejo ini merupakan keinginan masyarakat kedua desa yang didukung oleh Pemerintah, Koramil 0802/05 Kauman, Koramil 0802/06 Sukorejo dan Polsek Kauman serta Polsek Sukorejo. “Untuk itu pagi ini kita secara bersinergi melaksanakan karya bakti bersama masyarakat kedua desa dengan sasaran perataan badan jalan guna mempercepat pembangunan jalan alternatif antar kecamatan ini,” Kata Peltu Pitoyo.

Baca Juga:  Gunung Agung kembali Erupsi.

Lebih lanjut Peltu Pitoyo menuturkan bahwa, (Jalan alternatif ini_red), nantinya akan dimanfaatkan oleh masyarakat untuk memperpendek jarak antara desa Plosojenar dengan desa Karanglo Lor yang sebelumnya harus menempuh jarak tiga kilometer, nantinya akan dipangkas menjadi satu kilometer saja.

Selain itu, jalan yang dibangun ini melintasi lahan pertanian kedua desa, sehingga akan melancarkan kegiatan pertanian,” pungkasnya.(Anang Sastro).

Berita Terkait

Tersangka Kasus Korupsi Oknum KAU Ternyata Lulus ADM Satpol PP Langsa 
Dr. Mawardi Siregar, MA: Merasa Dikudeta dan Dibunuh Karakter oleh Rektor IAIN Langsa
Komitmen Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup, Medco E & P Malaka Raih PROPER Predikat Biru Dari KLHK
Kasat Pol PP Berang, Karena Adanya Kibus Di Dalam Tubuh Sat-Pol PP Kota Langsa
APDESI, SAPA, Dan Mahasiswa Aceh, Bersatu Serukan Pengelolaan Gas 3 Kg Oleh BUMG.
Calon Walikota Dan Wakil Wali Kota Lhokseumawe, Serahkan Bantuan Pada Korban Kebakaran.
Kejati Aceh, Di Duga Tidak Bernyali Mengusut Temuan LHP-BPK, Terkait Indikasi Kasus Korupsi Di Pemkab Aceh Timur
Dalam Rangka Persiapan  Pil-Kada, PPK Nibong Lantik 161 KPPS 

Berita Terkait

Kamis, 7 November 2024 - 19:13 WIB

Tersangka Kasus Korupsi Oknum KAU Ternyata Lulus ADM Satpol PP Langsa 

Kamis, 7 November 2024 - 19:12 WIB

Dr. Mawardi Siregar, MA: Merasa Dikudeta dan Dibunuh Karakter oleh Rektor IAIN Langsa

Kamis, 7 November 2024 - 19:11 WIB

Komitmen Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup, Medco E & P Malaka Raih PROPER Predikat Biru Dari KLHK

Kamis, 7 November 2024 - 19:10 WIB

Kasat Pol PP Berang, Karena Adanya Kibus Di Dalam Tubuh Sat-Pol PP Kota Langsa

Kamis, 7 November 2024 - 19:08 WIB

Calon Walikota Dan Wakil Wali Kota Lhokseumawe, Serahkan Bantuan Pada Korban Kebakaran.

Berita Terbaru

Berita Terkini

Sujadi Saddat Mangkir Lagi dari Panggilan Ke Dua Bawaslu

Kamis, 7 Nov 2024 - 22:04 WIB