Tingkatkan Kepedulian Masyarakat Terhadap Keselamatan Ketenagalistrikan, PLN UP3 Ketapang Gencar Laksanakan Sosialisasi

Minggu, 7 Agustus 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketapang-Kalbar l Detikkasus.com – Tingkatkan kepedulian masyarakat terhadap keselamatan ketenagalistrikan, PLN UP3 Ketapang gencar melaksanakan sosialisasi dari rumah ke rumah pelanggan.
Kegiatan rutin ini dilakukan serentak di Kabupaten Ketapang dan Kayong Utara pada Kamis, tanggal 4 Agustus 2022 lalu.

Manager PLN UP3 Ketapang, Vicky Reandry Faradian, mengungkapkan bahwa listrik selain memiliki banyak manfaat namun juga menyimpan potensi bahaya jika kita tidak paham bagaimana memanfaatkannya secara aman dan benar.

“Salah satunya adalah informasi jarak aman dari jaringan atau kabel listrik yang bertegangan itu adalah 3 meter, dan jangan beraktivitas atau mendirikan bangunan atau memasang benda-benda dekat dengan jaringan listrik dibawah jarak aman tersebut. Hal ini yang perlu kami informasikan ke masyarakat,” terang Vicky.

Baca Juga:  Kadiv Keimigrasian Awasi Keberadaan Orang Asing dan Pelayanan Lintas Negara

Ia berharap dengan adanya kegiatan sosialisasi ini masyarakat menjadi lebih peduli terhadap keselamatan ketenagalistrikan, baik untuk dirinya sendiri maupun pada lingkungan sekitarnya. Untuk itu Ia mengajak masyarakat untuk aktif melaporkan jika melihat atau mengetahui adanya potensi gangguan listrik melalui aplikasi PLN Mobile atau lewat Contact Center PLN 123.

Baca Juga:  LBH MAD Dampingi Warga Sandai Sebagai Saksi Diduga Atas Laporan yang Dilakukan PT PTS ke Mapolres Ketapang

“Kami sangat mengharapkan kepedulian serta partisipasi masyarakat untuk bersama-sama menjaga keselamatan ketenagalistrikan ini. Misalnya dengan menginformasikan kepada kami jika ada dahan pohon atau tanam tumbuh yang sudah mendekati jaringan listrik, serta merelakan pohonnya kami pangkas demi keselamatan bersama,” jelas Vicky.

Senada, Anwar (42), warga kota Sukadana mengakui dirinya banyak mendapat tambahan informasi dengan adanya kegiatan sosialisasi ini. Dirinya berharap, kegiatan seperti ini dapat rutin dilaksanakan diberbagai daerah lainnya, agar semakin banyak masyarakat yang paham bagaimana cara memanfaatkan listrik secara bijak dan benar, serta.

Baca Juga:  Inilah Sederet Keuntungan Menggunakan Mobil Listrik

“Melalui kegiatan sosialisasi yang dilakukan oleh petugas PLN, saya sekarang jadi tahu berbagai informasi terkait kelistrikan dan paham bagaimana cara memanfaatkannya secara bijak dan benar. Dan saya juga akan memperingatkan anak-anak saya untuk tidak bermain layangan di sekitar jaringan listrik, karena sangat bebahaya, baik bagi dirinya maupun bagi orang lain,” tutur Anwar. (Hadysa Prana)

Sumber: Tim komunikasi PLN UIW Kalbar

Berita Terkait

Grand Opening KOPI Ja~di Manjakan Konsumen Dengan Promo Spesial
Adi Erlansyah Timbun Jalan Rusak di Pekon Buluk Sari, Bukti Kepedulian untuk Masyarakat
RSUD Daud Arif Kualatungkal, Minim Sarana.Prasarana Warga :Saran pihak RSUD Tambah Kursi Roda
Ribuan Pendukung Adilah Nomor Urut 2 Meriahkan Acara Ambyaran Bersama Total Musik 
TP4D Kabupaten Pringsewu Intensifkan Pengawasan PBB-P2 demi Optimalkan Penerimaan Pajak Daerah
Pemdes Rambatan Wetan telah Resmi Dilaporkan ke Kejari Indramayu
Bawaslu Lampung Selatan Sosialisasikan Aplikasi SIWASLIH untuk Pengawasan Pemilu 2024
37 Korban Perdagangan Orang, Satu Mantan Anggota DPRD Indramayu.Terjebak di Myanmar

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 09:29 WIB

Grand Opening KOPI Ja~di Manjakan Konsumen Dengan Promo Spesial

Kamis, 21 November 2024 - 18:57 WIB

Adi Erlansyah Timbun Jalan Rusak di Pekon Buluk Sari, Bukti Kepedulian untuk Masyarakat

Selasa, 19 November 2024 - 13:32 WIB

RSUD Daud Arif Kualatungkal, Minim Sarana.Prasarana Warga :Saran pihak RSUD Tambah Kursi Roda

Senin, 18 November 2024 - 07:48 WIB

Ribuan Pendukung Adilah Nomor Urut 2 Meriahkan Acara Ambyaran Bersama Total Musik 

Kamis, 14 November 2024 - 11:05 WIB

TP4D Kabupaten Pringsewu Intensifkan Pengawasan PBB-P2 demi Optimalkan Penerimaan Pajak Daerah

Berita Terbaru