Tiga Pilar Kecamatan Ambulu Apel Bersama Tingkatkan Kewaspadaan.

Senin, 14 Mei 2018

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com | Jember, Bertempat dihalaman kantor Kecamatan Ambulu Kabupaten Jember pada Senin 14/05/2018 Pukul 07.00 Wib dilaksanakan Apel Bersama Tiga Pilar se Kecamatan Ambulu beserta seluruh perangkat dan unsur-unsur lainnya
Hadir sebagai peserta apel bersama diantaranya Camat Ambulu Sutarman, Kapolsek Ambulu AKP Sugeng Piyanto, Batituud Ramil 0824/24 Pelda Wiwin Pujianto (Mewakili Danramil Lettu Ridwan Sagala yang sedang kegiatan dinas luar kota), Para Kepala Desa, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Se Kec Ambulu dan seluruh unsur sekitar 150 orang.
Pada kesempatan terseebut bertindak sebagai pimpinan apel AKP Sugeng Piyanto mengajak semua unsur dan masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan, meningkatkan sistem keamanan lingkungan (Siskamling) diwilayahnya bersama-sama masyarakat.
Hal tersebut sebagai upaya kita dalam menyikapi kejadian-kejadian terorisme yang telah terjadi di Surabaya sekaligus menghadapi perayaan Ramadhan 1439 H yang kurang beberapa hari ini, cegah beredarnya petasan dan jamin masyarakat agar dapat melaksanakan ibadah puasa Ramadhan dengan khitmad dan aman.
Danramil 0824/24 Lettu Ridwan Sagala saat dikonfirmasi memebenarkan adanya apel bersama tersebut, bahkan kegiatan Tiga Pilar diwilayah Kecamatan Ambulu sangat kompak dan koordinatif, Apel Bersama serti inipun sudah dilakukan sejak lama pada setiap hari senin dengan lokasi bergantian, kalau kali ini di halaman kecamatan, senen yang akan datang diKoramil atau di Polsek dan seterusnya.
Komandan Kodim 0824 Jember Letkol Inf Arif Munawar menyikapi kegiatan tersebut menyampaikan bahwa kekompakkan dan kebersamaan antar aparat dilapangan merupakan salah satu modal utama dalam mewujudkan kondusifitas wilayah, untuk itu saya sangat mendukung sekali dan berterima kasih kepada semua pihak beserta unsurnya.
Kegiatan seperti itu juga dilakukan oleh seluruh jajaran di Kabupaten Jember, hal tersebut tentunya sangat mendukung pelaksanaan kegiatan satuan maupun kegiatan kewilayahan karena disamping mempererat tali silaturahmi dan keharmonisan aparat kewilayahan sekaligus akan terwujud keterpaduan langkah apabila terjadi permasalahan-permasalahan diwilayah. (sis24)

Baca Juga:  Proyek Sumur Bor PU Peraiaran di Kabupaten Pringsewu di Duga Bermasalah

Berita Terkait

Tersangka Kasus Korupsi Oknum KAU Ternyata Lulus ADM Satpol PP Langsa 
Dr. Mawardi Siregar, MA: Merasa Dikudeta dan Dibunuh Karakter oleh Rektor IAIN Langsa
Komitmen Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup, Medco E & P Malaka Raih PROPER Predikat Biru Dari KLHK
Kasat Pol PP Berang, Karena Adanya Kibus Di Dalam Tubuh Sat-Pol PP Kota Langsa
APDESI, SAPA, Dan Mahasiswa Aceh, Bersatu Serukan Pengelolaan Gas 3 Kg Oleh BUMG.
Calon Walikota Dan Wakil Wali Kota Lhokseumawe, Serahkan Bantuan Pada Korban Kebakaran.
Kejati Aceh, Di Duga Tidak Bernyali Mengusut Temuan LHP-BPK, Terkait Indikasi Kasus Korupsi Di Pemkab Aceh Timur
Dalam Rangka Persiapan  Pil-Kada, PPK Nibong Lantik 161 KPPS 

Berita Terkait

Kamis, 7 November 2024 - 19:13 WIB

Tersangka Kasus Korupsi Oknum KAU Ternyata Lulus ADM Satpol PP Langsa 

Kamis, 7 November 2024 - 19:12 WIB

Dr. Mawardi Siregar, MA: Merasa Dikudeta dan Dibunuh Karakter oleh Rektor IAIN Langsa

Kamis, 7 November 2024 - 19:11 WIB

Komitmen Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup, Medco E & P Malaka Raih PROPER Predikat Biru Dari KLHK

Kamis, 7 November 2024 - 19:09 WIB

APDESI, SAPA, Dan Mahasiswa Aceh, Bersatu Serukan Pengelolaan Gas 3 Kg Oleh BUMG.

Kamis, 7 November 2024 - 19:08 WIB

Calon Walikota Dan Wakil Wali Kota Lhokseumawe, Serahkan Bantuan Pada Korban Kebakaran.

Berita Terbaru

Berita Terkini

Sujadi Saddat Mangkir Lagi dari Panggilan Ke Dua Bawaslu

Kamis, 7 Nov 2024 - 22:04 WIB