Polda Bali – Polres Buleleng , detikkasus.com – salah satu wujud kedekatan dengan masyarakat, Hari Mingggu, 21 Januari 2018, pukul 09.30 wita, Bhabinkamtibmas Desa Pejarakan Polsek Gerokgak Jajaran dari Polres Buleleng Aiptu I Wayan Sudarma melaksanakan kegiatan sambang bertemu dengan warga di Desa Pejarakan.
Pada saat kegiatan tatap muka dengan warga di sampaikan pesan-pesan kamtibmas dan himbaun warga agar selalu menjaga silaturahmi dengan lingkungan dan menjaga toleransi antar umat beragama serta bersama-sama menjaga keamanan dan kenyamanan jelang Pilkada serentak serta cegah paham Radikalisma, dan mengingatkan bahwa perbedaan itu indah apabila saling menghargai dan menghormati.
Kapolsek Gerokgak Kompol Ketut Relo Kusada ketika dikonfirmasi menjelaskan “Sebagai Bhabinkamtibmas apa yang dilakukannya merupakan kewajiban yang secara rutin dilaksanakan dan merupakan salah satu bentuk pelayanan kepada masyarakat ,guna menciptakan keamanan dan kenyamanan di desa binaan” , demikian penjelasan Kapolsek.(Ryu)