Tanah Longsor Mengenai Rumah Warga di Wilkum Polsek Singkawang Barat

Singkawang I Detikkasus.com – Telah Terjadi Peristiwa Tanah Longsor yang mengenai rumah akibat Curah Hujan yang tinggi di jalan A. Yani Gang Batu Mas Rt. 32 Rw. 13 Kelurahan. Pasiran Kecamatan Singkawang Barat Kota Singkawang Kalimantan Barat, (Minggu 5 Maret 2023).

Adapun rumah warga yang terkena dampak tanah longsor yaitu sbb :
Mat Sohid, Lk, 28 Th, Islam, Swasta alamat Jalan A. Yani Gang Batu Mas Rt. 32 Rw. 13 Kelurahan Pasiran Kecamatan Singkawang Barat Kota Singkawang.
Kerusakan Dinding, ruang Tamu Ruang Keluarga dan Dinding Dapur,namun tiidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut dan untuk kerugian belum dapat ditaksir.

Baca Juga:  Polsek Seririt Amankan Kegiatan Ibadah Minggu.

Personil yang melakukan monitoring yaotu Kapolsek Skw Barat Akp Dwi Raharjo ,S.H,M.H., Kanit intelkam Polsek Skw Barat Akp Suprihatin, Camat Skw Barat Lukas Suharyadi , S.Sos, Sekcam Skw Barat Rio Purwono , S.Stp, Kanit binmas Polsek Skw Barat Akp Samsu Rizal, Danramil Kota Singkawang Peltu Kemal, Bhabinkamtibmas Kel. Pasiran Bripka Efesus, S.H., Babinsa Kel. Pasiran Serda Darmaji, Dinas Perkimta Kota Skw Amir Rivani , S.T., Kasi Trantibum kel. Pasiran Bapak Ikbal, Kasi Pencegahan dan kesiapsiagaan BPBD(Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kota Skw Bapak Dedi Asmuni.

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Patas Selalu Hadir Untuk Mengunjungi Warga

Menurut Kapolsek Singkawang Barat Akp Dw Raharjo, SH, MH, peristiwa tanah longsor tersebut sudah yang kedua kalinya terjadi dan jika turun hujan makin tinggi maka tidak menutup kemungkinan akan longsor dan menimpa beberapa rumah kembali.

Baca Juga:  UNDANG UAS, PEMKAB MUARO JAMBI ADAKAN TABLIGH AKBAR

“Peristiwa Tanah Longsor ini sudah terjadi untuk yang kedua kalinya dan Jika curah hujan makin tinggi kemungkinan akan longsor kembali menimpa rumah warga” Ungkapnya

Oleh karena itu Dwie Raharjo menghimbau, kepada warga yang terkena longsor agar sementara waktu untuk mengungsi karena curah hujan Kota Singkawang masih tinggi.

(Hadysa Prana)

Sumber : Humas Polsek Singkawang Barat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *