Syukur kembali Tugas, Yonif 514 Berikan Santunan ke Yatim Piatu

Kamis, 30 Januari 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com | Jakarta – Kunjungan silaturahmi Yonif Raider 514 Kostrad untuk memberikan santunan ke Yayasan Yatim Piatu Az-Zahra di Desa Locare, Kecamatan Curahdami, sebagai bentuk ucapan rasa syukur sekembalinya dari daerah penugasan dengan selamat dan berhasil.

Hal tersebut disampaikan Danyonif 514 Kostrad, Mayor Inf Danang Biantoro S.I.P, M.Si., dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur, Rabu (29/1/2020)

Baca Juga:  Solidaritas Sosial Baharkam Polri Terhadap Warga Bantaran Sungai Krukut Ciganjur Akan Dampak Covid-19.

Dikatakan Danyonif, setibanya di Yayasan Yatim Piatu Az-Zahra, perwakilan keluarga besar Yonif Raider 514 Kostrad dipimpin Danki A Kapten Inf Anam Achmad Musadilah, S.S.T.Han., dengan didampingi istri disambut langsung oleh Ustaz Muhammad Syaifudin dan seluruh anak-anak yang tinggal di yayasan.

“Kehadiran keluarga besar Yonif 514 di yayasan tersebut hanya sekedar bersilaturahmi sekaligus berbagi sedikit rejeki untuk adik-adik yatim piatu,” ujar Danang.

Baca Juga:  Kapolres Blora Pimpin Langsung Penangkapan Tersangka Pembunuhan Wanita Yang Dibakar

Menurut Danang, kegiatan tersebut juga sebagai ucapan terima kasih Yonif Raider 514 Kostrad kepada Ustaz Muhammad Syaifudin dan seluruh anak-anak Yayasan Yatim Piatu Az-Zahra yang telah banyak membantu dengan doa, sehingga seluruh keluarga besar Yonif Raider 514 Kostrad selama penugasan di Papua diberikan kesuksesan dan kelancaran serta keselamatan.

“Berkat doa yang tulus dari adik-adik kita disini, akhirnya kami bisa menyelesaikan tugas dengan baik dan kembali dengan selamat,” beber Danang.

Baca Juga:  Koordinasi dan Sambang Bhabinkamtibmas Depeha bersama Kadus Sanglung dan Sampaikan Agar Tingkatkan Kamtibmas Menjelang Pilkada Serentak

Sementara itu, Ustaz Muhammad Syaifudin turut mengucapkan terima kasih atas kehadiran Yonif 514 Kostrad ke Yayasan Yatim Piatu Az-Zahra untuk menemui anak-anak disini dengan memberikan rejekinya.

“Alhamdulillah, kami ucapkan terima kasih atas rejeki yang diberikan Yonif 514 bagi anak-anak kami disini,” ucapnya.

(Anang).

Berita Terkait

Ketua DPC PJI Bojonegoro : Kawal Terus Kasus Pembacokan Wartawan di Wilayah Hukum Polres Tuban
Eho Baluta Nias Selatan Dikunjungi Pasangan FAOITA No. Urut 4
Paslon FAOITA NO. 4 kukuhkan Kordes Dan Kartini FAOITA Se-Kecamatan Hibala Kabupaten Nias Selatan
Pelaksanaan Bimtek, Terus Bergulir Menjelang Akhir Tahun, Dan Terus Kerap Menguras Dana Desa.
Telan Korban Kecelakaan, Ormas LAKI, Minta Kantor Dinas PUPR Aceh Timur, Segera Perbaiki Badan Jalan Yang Telah Rusak 
SAPA : Tekankan Bahwa Syariat Islam Aceh, Sering Kali Hanya Menjadi Janji Tong Kosong Nyaring Bunyinya.
80 Persen Pelanggar Syariat Islam Di Banda Aceh Mahasiswa Asal Luar Kota.
SDM Polda Aceh, Melaksanakan Pelatihan Peningkatan Kemampuan Konselor Psikologi
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 16:11 WIB

Ketua DPC PJI Bojonegoro : Kawal Terus Kasus Pembacokan Wartawan di Wilayah Hukum Polres Tuban

Sabtu, 16 November 2024 - 10:55 WIB

Eho Baluta Nias Selatan Dikunjungi Pasangan FAOITA No. Urut 4

Jumat, 15 November 2024 - 21:28 WIB

Pelaksanaan Bimtek, Terus Bergulir Menjelang Akhir Tahun, Dan Terus Kerap Menguras Dana Desa.

Jumat, 15 November 2024 - 21:27 WIB

Telan Korban Kecelakaan, Ormas LAKI, Minta Kantor Dinas PUPR Aceh Timur, Segera Perbaiki Badan Jalan Yang Telah Rusak 

Jumat, 15 November 2024 - 21:27 WIB

SAPA : Tekankan Bahwa Syariat Islam Aceh, Sering Kali Hanya Menjadi Janji Tong Kosong Nyaring Bunyinya.

Berita Terbaru

Peristiwa

Kodam IV/Diponegoro Menyiapkan Skema Jaga Stabilitas Pilkada

Sabtu, 16 Nov 2024 - 14:12 WIB

Uncategorized

Eho Baluta Nias Selatan Dikunjungi Pasangan FAOITA No. Urut 4

Sabtu, 16 Nov 2024 - 10:55 WIB