Syahbuddin PJ Resmi Melapor ke Polres atas Dugaan Penipuan oleh Mantan Kades Panglima Sahman

Detikkasus.com l Subulussalam – Syahbuddin PJ warga Sikelondang, secara resmi melaporkan kasus dugaan penipuan yang menimpanya ke Polres Subulussalam. Laporan tersebut ditujukan kepada seseorang berinisial P, yang diketahui merupakan mantan Kepala Desa (Kades) Panglima Sahman.

Dalam keterangannya, Syahbuddin mengaku mengalami kerugian akibat tindakan P, yang diduga melakukan penipuan dengan modus tipuannya. Akibat kejadian ini, ia merasa perlu mengambil langkah hukum agar kasus tersebut dapat diusut secara tuntas.

Baca Juga:  Camat Lantik Pjs Kades Sungai Penoban dan PAW BPD Desa Kampung Baru.

“Saya merasa dirugikan atas tindakan yang dilakukan oleh saudara P. Oleh karena itu, saya secara resmi melaporkan kasus ini agar pihak berwenang dapat segera menindaklanjutinya,” ujar Syahbuddin usai membuat laporan di Polres Subulussalam, Senin (3/2/2025).

Baca Juga:  Untuk Memperkuat Pengawasan Bhabinkamtibmas Desa Kayuputih Kunjungi Warga Asing di Desa Binaannya

Kapolres Subulussalam, melalui Ipda Andi Saputra, membenarkan adanya laporan tersebut dan menyatakan bahwa pihaknya akan segera melakukan penyelidikan lebih lanjut. “Kami akan melakukan pemanggilan terhadap saksi-saksi dan pihak terkait guna mengungkap kebenaran dari laporan ini,” ujarnya.

Baca Juga:  Masyarakat Kelurahan Bongsari Menolak Pembangunan Indomaret di Jalan Condrokusuma Bongsari-Semarang

Sementara itu, hingga berita ini diterbitkan, pihak terlapor, yakni mantan Kades Panglima Sahman berinisial P, belum memberikan tanggapan resmi terkait laporan tersebut. Masyarakat setempat berharap kasus ini bisa segera terungkap dan mendapatkan kejelasan hukum. (M. Sianipar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *