Sutarmidji Optimis Cetak Ribuan Penghafal Quran

Selasa, 6 Desember 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pontianak I Detikkasus.com – Gubernur Kalimantan Barat (Gub Kalbar), H. Sutarmidji, S.H., M.Hum., mewisuda 255 orang peserta Hafiz dan Hafizah yang terdiri dari hafalan 20 Juz Tahap III (235 peserta) dan 30 Juz Tahap IV (20 peserta) di Pendopo Gubernur Kalbar, Jl. Ahmad Yani Pontianak, Selasa (6/12/2022).

Wisuda Hafiz dan Hafizah ini turut disaksikan secara langsung oleh Ketua LPTQ Provinsi Kalbar, Brigjen (Purn) Drs. Andi Musa , S.H, M.H., Direktur Umum Bank Kalbar, Dedi Syafriadi, S.H., M.M., dan beberapa Kepala Perangkat Daerah Kalbar serta Perwakilan dari masing-masing Pondok Pesantren di wilayah Kalbar.

Baca Juga:  Tuan Rumah MTQ ke 35 Bengkulu, Bupati Minta Juri Profesional

Seperti yang kita ketahui bahwasanya Gubernur menargetkan untuk hafalan 30 Juz sebanyak 1.000 orang dan hafalan 20 Juz sebanyak 4.000 orang sampai sisa akhir masa jabatan sebagai Gubernur berakhir.

“Insya Allah bisa, karena yang sedang menghafal ini sekitar 3.000 orang lebih dan rata-rata 20 Juz namun saat diuji mereka belum lulus. Sehingga, rata-rata yang menghafal 20 Juz tadi juga sudah hafal 25 Juz, tinggal 5 Juz lagi,” ungkap Sutarmidji.

Selanjutnya, Gubernur juga menargetkan kepada LPTQ untuk dapat mencetak Hafiz dan Hafizah termuda di Kalbar

“Tadi ada yang termuda, yakni penghafal 20 Juz umurnya masih 12 Tahun dan penghafal 30 Juz umurnya masih 14 Tahun. Kedepannya mudah – mudahan busa dibawah 10 Tahun yang hafalan 30 Juz,” ujar H. Sutarmidji.

Baca Juga:  Hardiknas Tahun 2023, Gubernur Kalbar Raih Rekor Muri Tari Kolosal

Selain Mewisuda Para Penghafal Al-Qur’an, kegiatan ini dirangkaikan dengan Pelepasan Jama’ah Umrah Tahap II sebanyak 6 orang oleh Gubernur Kalbar sebagai bentuk apresiasi dari Pemerintah Provinsi Kalbar dalam membangun Desa Mandiri yang berprestasi.

“Desa Mungguk yang jadi percontohan Desa Anti Korupsi yang meraih peringkat 9 Nasional. Tidak semua Desa Mandiri langsung mendapatkan apresiasi tapi harus memenuhi syarat, yakni harus mempunyai BumDes, APBD tidak bermasalah, dan nilai desa harus 0,9 (skor indikator Indeks Desa Membangun terpenuhi),” jelasnya.

Baca Juga:  Gubernur Kalbar pinta Jajarannya Berani dan Inovatif

Orang nomor satu di Kalbar jni menerangkan untuk Kepala Desa yang Non Muslim namun berprestasi bagi desanya akan tetap diapresiasi oleh Pemerintah Provinsi Kalbar.

“Kalau Kepala Desanya Non Muslim, nanti kita tanya mau kemana tetap kita fasilitasi tetapi dengan nilai standar yang sama (Umrah), yang jelas desanya sudah memenuhi syarat yang ditentukan. Sedangkan untuk tahun depan, desa-desa yang berprestasi akan diberikan apresiasi berbentuk kendaraan roda dua,” tutup pria kelahiran pontianak ini.

(Hadysa Prana)

Sumber : Biro Adpim Setda Prov Kalbar

Berita Terkait

Serap Pekerja Lokal, Bupati Anwar Sadat Letakan Batu Pertama Pembangunan Pabrik Kelapa Sawit
Ratusan ASN di Kabupaten Cirebon ikuti Pemecahan Rekor MURI Pemakaian Sarung Tenun Terbanyak
Pemkab Cirebon apresiasi Perusahaan PMA dan PMDN Terbaik dalam Pelaporan LKPM 2024
Pj Bupati Cirebon: Penataan Taman Hutan Kota Sumber agar Lebih Indah
Pemkab Cirebon salurkan BLT DBHCHT untuk Pemulihan Ekonomi Buruh Pabrik Rokok
Pj Bupati Cirebon terima Audiensi Serikat Buruh bahas Mekanisme Penetapan Upah Minimum 2025
Bappelitbangda Kabupaten Cirebon gelar Anugerah Lomba Inovasi 2024
Pemkab Cirebon Fokus Kembangkan Sektor Gula dan Wisata Edukasi

Berita Terkait

Minggu, 24 November 2024 - 21:15 WIB

Serap Pekerja Lokal, Bupati Anwar Sadat Letakan Batu Pertama Pembangunan Pabrik Kelapa Sawit

Jumat, 22 November 2024 - 11:20 WIB

Ratusan ASN di Kabupaten Cirebon ikuti Pemecahan Rekor MURI Pemakaian Sarung Tenun Terbanyak

Jumat, 22 November 2024 - 10:50 WIB

Pemkab Cirebon apresiasi Perusahaan PMA dan PMDN Terbaik dalam Pelaporan LKPM 2024

Jumat, 22 November 2024 - 10:47 WIB

Pj Bupati Cirebon: Penataan Taman Hutan Kota Sumber agar Lebih Indah

Kamis, 21 November 2024 - 10:36 WIB

Pemkab Cirebon salurkan BLT DBHCHT untuk Pemulihan Ekonomi Buruh Pabrik Rokok

Berita Terbaru

Berita Terkini

Forkopimda Tanggamus Matangkan Persiapan Pilkada Serentak 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 21:09 WIB