Seputar Sulsel | Pelayanan DisdukCapil Bantaeng Dikeluhkan Banyak Warga, JKMM Lakukan Aksi 274

 

Detikkasus.com | Propinsi Sulsel – Kabupaten Bantaengn, Ratusan  Pemuda melakukan unjuk rasa didepan kantor Bupati dan Kantor Disdukcapil Kabupaten Bantaeng Jumat 27/04/2018, Pengunjuk Rasa menuntut untuk dilakukan Pencopotan terhadap Ka.Disdukcapil dan Pegawai DisdukCapil atas Nama Abd. Haris.

Aksi yang diberi nama Aksi 274 hari ini, (27/04/18), dilakukan di depan Kantor Bupati Bantaeng dan Kantor Disdukcapil Kemudian Kembali Kehalaman Kantor Bupati Bantaeng melakukan Orasi menuntut untuk segera dilakukan Pencopotan Terhadap Kepala Sisdukcapil dan Seorang Pegawai Yang Bernama Abd. Haris. Kordinator Aksi 274 Rusdi Mengungkapkan ” Aksi hari ini adalah Awal dari perjuangan kami menuntut pencopotan Kadisdukcapil dan Pegawai Yang Bernama Abd.Haris, serta Menuntut Agar segera dilakukan perbaikan Pelayanan Pengurusan KTP,KK maupun Akta Kelahiran, Ucapnya

Baca Juga:  Seputar Sulael | Dinkes Bantaeng, RSUD Bantaeng Di Lengkapi 14 Layanan Kesehatan dan CT Scan 32 Slice

Turut hadir Aktivis dari GAM Muhammad Ilyas dan melakukan Orasi di Halaman Kantor Disdukcapil dan Halaman Kantor Bupati Bantaeng menuntut untuk perbaikan Pelayanan yang selama ini selalu beralasan Kehabisan Tinta, Kehabisan Blangko bahkan Gangguan Jaringan, dan meminta Bupati Bantaeng untuk segera Mencopot Kadisdukcapil dan pegawai yang arogan dalam melayani masyarakat, Tuturnya

Baca Juga:  Hasil OTT Kades Saptorenggo Di Limpahkan Kajari Kabupaten Malang.

Aksi berjalan lancar selama 2 Jam, yang dikawal ketat oleh Aparat Kepolisian Polres Bantaeng, kemudian Perwakilan aksi diterima di ruang rapat Sekretaris Daerah Pemkab Bantaeng oleh Asisten II Bidang Ekonomi Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Bantaeng, Syamsul Suli.

Baca Juga:  Satgas TMMD 102 Kepulauan Selayar Jumpa Berlian di Kawasan Pantai Sangkulu-Kulu

Syamsul Suli berjanji akan membahas tuntutan dari JKMM di Pelaksanaan Coffe Morning pada hari senin mendatang sebagai tindak lanjut dari Tuntutan para Pengunjuk Rasa, ” Tuntutan adik-adik sudah saya catat dan InsyaAllah Kami akan membahas di Coffe Morning hari senin mendatang bersama  Bapak Plt.Bupati Bantaeng dan Sekda Kabupaten Bantaeng, ungkapnya mengakhiri Audens bersama peserta Aksi.(udhin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *