Seputar Hukum | Sopir truck diamankan satresnarkoba Polres Sekadau

Minggu, 21 Oktober 2018

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com | Sekadau – Kalbar.

AY alias Tole (28), pria asal Cirebon Jawa Barat yang berprofesi sebagai supir truk, ditangkap petugas Sat Resnarkoba Polres Sekadau pada  19/10/2018 pagi pukul 08.30.

Kapolres Sekadau AKBP Anggon Salazar Tarmizi, S.IK membenarkan hal tersebut. AY ditangkap petugas lantaran kedapatan membawa narkotika diduga jenis sabu.

Sebelumnya, Sat Resnarkoba Polres Sekadau menerima informasi dari masyarakat bahwa ada supir truk dari arah Pontianak yang akan melintasi Kabupaten  Sekadau, yang disinyalir membawa narkotika jenis sabu.

Baca Juga:  Sat Binmas Bergabung Dalam Apel Ops Mantap Brata Agung-2018

Berdasarkan laporan dari masyarakat tersebut anggota Sat Resnarkoba Polres Sekadau yang dipimpin langsung oleh Kasat Resnarkoba AKP Suparwoto melakukan penyelidikan.

Sekira jam 08.30 WIB di Jl. Merdeka Timur tepatnya di depan Mapolres Sekadau, petugas melakukan pemberhentian terhadap satu unit kendaraan truk bernopol  KB 9337 J yang dikendarai oleh AY.

Kemudian dilakukan pemeriksaan dan penggeledahan badan/pakaian AY, yang disaksikan oleh saksi-saksi.

Setelah digeledah dan ditanya apakah menggunakan sabu, AY pun mengakui dirinya memakai sabu sekaligus menunjukkan kepada petugas barang bukti narkotika diduga jenis sabu yang disimpannya di dalam dashboard truk.

Baca Juga:  Pengaturan Arus Lalulintas Saat Bubaran Anak Sekolah

Petugas lalu menggeledah dashboard truk dan benar ditemukan 1 paket plastik klip kecil transparan berisi serbuk kristal bening yang diduga narkotika jenis sabu, tersimpan dalam satu bungkus kotak rokok Magnum Mild warna biru yang diikat karet ban.

Selain satu paket serbuk kristal bening yang diduga narkotika jenis sabu dengan berat bruto 0,25 gram, petugas juga menemukan 1 buah tutup botol warna biru sebagai tutup alat hisap sabu, 1 buah botol air mineral, 1 buah potongan pipet warna biru, 1 buah sendok sabu yang terbuat dari pipet warna biru, 1 buah potongan cotton buds, 1 buah gulungan kecil kertas timah bungkus rokok, serta 1 buah potongan kaca diduga sebagai alat hisap sabu.

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Bersinergi Dengan Pecalang Amankan Kegiatan Terapi Yoga Tertawa.

Saat ini terduga pelaku AY telah diamankan di Polres Sekadau dan juga barang bukti lain yang digunakan pelaku, seperti ponsel dan kendaraan truk, guna proses penyelidikan dan pengembangan perkara./jp/dk

Berita Terkait

Gawat..!!!…Proyek Pekerjaan Peningkatan Jalan Sp 3 Seulalah Dan Meurandeh, Menelan Biaya Milyaran Rupiah
Pemerhati Sosial Publik Aceh, Minta Juga Desak Kejari Langsa Serta Kejati Aceh, Panggil Dan Periksa.
Waka Polda Aceh, Bersama Forkopimda Aceh Tinjau Beberapa TPS Di Hari Pemungutan $uara Pil-Kada Aceh
Pamat-Wil OMP Seulawah 2024, Bersama Kapolres Lhokseumawe, Tinjau Pengamanan Di Sejumlah TPS
Dir-Res-Krim-Sus Polda Aceh, Bersama Kapolres Tinjau Pengamanan TPS Pada Hari Pemilihan Di Tamiang
Pangdam IM Bersama Forkopimda Aceh Pantau Langsung TPS Pil-Kada Di Banda Aceh Dan Aceh Besar.
Dandim 0104/Aceh Timur Tinjau Langsung TPS Pil-Kada 2024 : Pastikan Keamanan Dan Kelancaran Proses Pil-Kada
Di Desa Jayanti, Ada Salah Satu Team Pas-Lon, Diduga Bagikan Surat Undangan Nyoblos C 6

Berita Terkait

Rabu, 27 November 2024 - 21:30 WIB

Gawat..!!!…Proyek Pekerjaan Peningkatan Jalan Sp 3 Seulalah Dan Meurandeh, Menelan Biaya Milyaran Rupiah

Rabu, 27 November 2024 - 21:28 WIB

Pemerhati Sosial Publik Aceh, Minta Juga Desak Kejari Langsa Serta Kejati Aceh, Panggil Dan Periksa.

Rabu, 27 November 2024 - 21:26 WIB

Waka Polda Aceh, Bersama Forkopimda Aceh Tinjau Beberapa TPS Di Hari Pemungutan $uara Pil-Kada Aceh

Rabu, 27 November 2024 - 21:23 WIB

Dir-Res-Krim-Sus Polda Aceh, Bersama Kapolres Tinjau Pengamanan TPS Pada Hari Pemilihan Di Tamiang

Rabu, 27 November 2024 - 21:20 WIB

Pangdam IM Bersama Forkopimda Aceh Pantau Langsung TPS Pil-Kada Di Banda Aceh Dan Aceh Besar.

Berita Terbaru

Pilkada

Lucky Hakim-Syaefudin: Ini Kemenangan Rakyat Indramayu

Rabu, 27 Nov 2024 - 21:34 WIB