SEORANG PRIA DI TEMUKAN TEWAS DI HOTEL SLAMET BONDOWOSO

 

Bondowoso | Detikkasus.com -, Telah ditemukan Pria dengan kondisi tergeletak di kamar E1 Hotel SLAMET, dengan kondisi tak bernyawa. Pria tersebut merupakan Warga asal Desa Suger Lor Rt 03/01 Kecamatan Maesan Kabupaten Bondowoso. Jum’at (07/09).

Pria yang berinisial YB melakukan Cek In Hotel kamis malam sekitar pukul 19:00 Wib dengan kondisi sehat. Namun saat dini hari ditemukan dengan kondisi tak bernyawa didalam kamarnya oleh seorang petugas kebersihan hotel sekitar pukul 07.00 wib pagi tadi.

Baca Juga:  LPKMS & Kantor Hukum "Parna Gogo" : Pertanyakan Dasar Hukum Regulasi Potongan Gaji ASN

Salah satu Menurut Evi seorang kariyawan Hotel SLAMET saat ditemui awak media mengungkapkan,
“Kami tidak tahu pasti penyebabnya, namun saat ini sudah dibawa ke RS KOESNADI untuk dilakukan Otopsi lebih lanjut penyebab kematian YB tersebut” Ucap Evi Karyawan.

Baca Juga:  SMAN.1 Glagah Melakukan Kegiatan Agustusan 1 Minggu Full - Detik Kasus Jawa-Bali Teddy.

Di tempat terpisah Menurut keterangan salah satu Anggota POLRES Bondowoso yang mendampingi proses Otopsi korban menyampaikan,
“untuk saat ini masih terduga karena serangan jantung,YB memeng diduga mempunyai penyakit jantung dan pada saat di kamar hotel serangan jantungnya diduga kumat.
Sementara pria yang berinisial YB ditemukan oleh seorang Ofice Boy (OB) Hotel Slamet pagi tadi sekitar jam 07.00 wib di dalam kamarnya dengan ke kondisi sudah tergeletak“, jelasnya.(gatot)

Baca Juga:  Komisi III DPR RI, Sebut Polri Jadi Institusi Paling Responsif, Tindak Lanjuti Aduan Masyarakat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *