PRINGSEWU | Detikkasus.com – kepala Pekon atau Desa merupakan seorang yang harus menjadi contoh bagi warganya baik dari sikap, etika, dan segala hal tentunya sangat di amati oleh para warganya.
Dalam hal ini Kepala Desa Gumukrejo Kecamatan Pagelaran Kabupaten Pringsewu Lampung, berbanding balik dengan apa yang harus di contoh warganya. Wagiman yang merupakan Kepala Desa Gumukrejo, di duga dan di curigai warganya ada hubungan gelap dengan salah satu warga tetangga desa bernama Evi yang masih menjadi istri sah orang lain, yang menurut pengakuan mereka berdua hubungan keduanya hanya sebatas rekan bisnis saja.
Dari informasi yang di dapat dari warga maupun suami dari evi sendiri, sikap evi pada suaminya berubah setelah kepulanganya dari merantau menjadi TKI kepada suaminya yang bernama Mastur warga Gumukmas Kecamatan Pagelaran dan meminta cerai dari suaminya.
Sementara itu, berbagai informasi yang timbul dari banyak pikiran masyarakat terkait hubungan Kepala Desa Gumukrejo ini dengan saudari Evi, mereka meyakini ada hubungan tertentu, selain hanya ada hubungan bisnis.
Hal senada juga pernah di ungkapkan warga desa tersebut, bahwa kedua orang yang masih hangat menjadi pembicaraan ini, pernah ketumpangan singgah di rumahnya, dan saat itu sang pemilik rumah di suruh pergi sebentar untuk membeli makanan. Hal ini menjadi pikiran negatif baginya karena di rumah nya tidak ada orang lain selain mereka.”ya saya maksut lah mas, maksut mereka, susah mau di ungkapkan,” kata sang pemilik rumah yang tak mau di sebutkan nama.
Saat ini hubungan mereka masih menjadi pembicaraan hangat di kalangan masyarakat sekitar desa tersebut, apa lagi terlihat mereka sering pergi bersama, terlepas baik untuk urusan bisnis atau yang lain, tapi indikasi adanya hubungan terlarang sangan di yakini warga.(Reporter Bambang)