Senyum Mbah Soeran untuk Pak Bhabin Tumpuk

Kamis, 5 September 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PONOROGO I detikkasus.com – Sawoo – Hati siapa yang tak trenyuh melihat orang yang sudah tua dan sakit sakitan. Tubuh yang terbalut kulit keriput dan hanya menyisakan tonjolan tulang seakan mengetuk dengan keras hati nurani kita. Apalagi bila orang tersebut hanya bisa terbaring lemas karena penyakit didaerah perut yang dideritanya. Ya, itulah mbah Soeran. Laki laki berusia tiga per empat abad yang tinggal di Dukuh Ngengor Rt/ 02 Rw/ 01 Desa Tumpuk ini hidup bertiga bersama istri dan seorang anak laki lakinya. Rumah mungil hasil bedah rumah menjadi saksi tersendiri, bagaimana perjalanan hidupnya dan orang orang yang peduli padanya sekeluarga.

Baca Juga:  Sungguh Miris !! Berdalih Buka Bersama, Ternyata Rembuk Pekon Pererejo Terkait Pelecehan Seksual Yang Dilakukan Sekdes

Hal hal itulah yang mendasari Bhabinkamtibmas Desa Tumpuk Bripka Agung Supriyono, S.H. sangat peduli terhadapnya. Di sela-sela kegiatan yang padat sebagai anggota Polsek Sawoo sekaligus Bhabinkamtibmas, selalu menyempatkan menyambangi mbah Soeran sekeluarga. Baginya keluarga ini sudah tidak asing lagi dalam pelaksanaan tugasnya sebagai Bhabinkamtibmas desa Tumpuk. Karena hampir setiap pekan selalu sambang ke keluarga tersebut.

Baca Juga:  Forum Wartawan dan LSM Bojonegoro Berbagi Masker dan Nasi Kotak

“Saya usahakan setiap saya sambang ke desa mampir ke rumah mbah Soeran. Bagaimanapun juga, beliau ini sangat butuh uluran tangan kita semua, ” ujar Bripka Agung.

Bhabin, sebutan mbah Soeran sekeluarga kepada Bripka Agung, juga sering memberikan bantuan sebagai bentuk simpati kepada mbah Soeran, Baik berupa kebutuhan pokok maupun peralatan rumah tangga. Setidaknya hal itu bisa meringankan keseharian mereka sekelurga. Maklum, anak laki laki satu²nya juga mengalami masalah psikologis hingga tidak bisa menjadi tulang punggung keluarga. Suami dari ibu Ginem (65) dan ayah dari Sugiyanto (27) ini sebenarnya telah menjalani pengobatan di RSUD Trenggalek, namun entah mengapa pengobatan itu berhenti hingga sekarang.

Baca Juga:  Antisipasi Kejahatan Di ATM Dengan Laksanakan Patroli Malam

“Beliau sangat senang bila ada yang datang berkunjung. Sumringah dan begitu bahagia” tambah Agung.(Han/Anang Sastro).

Berita Terkait

Nurul Alfida Fakultas Hukum UBB Angkat Bicara Soal Pengamen Di Jalanan
“Mengapa Pernikahan Dini Masih Marak?” Sebuah Pertinjauan terhadap Remaja dan Masyarakat Indonesia
Kepengurusan DPK Maliku, Sektor Desa Talio & Sektor Desa Dandang Resmi di Kukuhkan DPD Fordayak Pulang Pisau
SAPA “Fauzan Adami”, Menyampaikan Keprihatinannya Terhadap Fenomena Keterlibatan Oknum PNS.
Dugaan Sistem Management Rumah Sakit Umum PT Cut Mutia Medica Nusantara Regional 1 Langsa.
Hasil Pekerjaan Proyek Pengaspalan Peningkatan Jalan Damai Gampong Baroe
Dit-Samapta Polda Aceh, Kembali Bagi Sembako Dalam Kegiatan “Jum’at Berkah”
Waka Polda Aceh, Hadiri Peringatan Maulid Raya Dan Peringatan 20 Tahun Tsunami Aceh
Tag :

Berita Terkait

Minggu, 17 November 2024 - 12:25 WIB

Nurul Alfida Fakultas Hukum UBB Angkat Bicara Soal Pengamen Di Jalanan

Minggu, 17 November 2024 - 11:57 WIB

“Mengapa Pernikahan Dini Masih Marak?” Sebuah Pertinjauan terhadap Remaja dan Masyarakat Indonesia

Minggu, 17 November 2024 - 11:09 WIB

Kepengurusan DPK Maliku, Sektor Desa Talio & Sektor Desa Dandang Resmi di Kukuhkan DPD Fordayak Pulang Pisau

Minggu, 17 November 2024 - 00:39 WIB

SAPA “Fauzan Adami”, Menyampaikan Keprihatinannya Terhadap Fenomena Keterlibatan Oknum PNS.

Minggu, 17 November 2024 - 00:37 WIB

Hasil Pekerjaan Proyek Pengaspalan Peningkatan Jalan Damai Gampong Baroe

Berita Terbaru