Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – pada hari ini Jumat tanggal 4 Januari 2019 pukul 13.30 wita Bhabinkamtibmas Desa Banyupoh Polsek Gerokgak jajaran dari Polres Buleleng Bripka Nyoman Gelgel melaksanakan kunjungan / DDS ke Banjar dinas Kertakawat desa Banyupoh bertemu dengan Gede Sukaryata
Bripka Nyoman Gelgel menyampaikan pesan kamtibmas Menjelang Pilpres dan Pileg 2019, agar warga Tetap menjaga situasi Kamtibmas Yang kondusif, Aman, Damai dan Sejuk , jangan mudah percaya adanya berita hoax, jangan menjadi penyebar berita hoax yang meresahkan warga, Jauhi Narkoba dan tertib berlalu lintas dijalan raya , agar waspada dengan cuaca Ekstrim. Giat berjalan lancar dan aman.
Kapolsek Gerokgak, Kompol Made Widana, S. H, ketika dikonfirmasi “Selalu menekankan kepada anggota khususnya Bhabinkamtibmas untuk intens melakukan sambang juga pembinaan dan penyuluhan (Binluh) terhadap warga binaannya.Dengan rutin melakukan sambang warga, sambung Kapolsek Gerokgak, selain terjalin hubungan emosional antara warga dan polri, anggota Bhabinkamtibmas juga akan segera dapat mengetahui situasi dan perkembangan kamtibmas di wilayah binaannya, sehingga dapat bergerak cepat manakala ada hal-hal yang tidak diinginkan,” ucapnya.