SEKADAU I Detikkasus.com -, Sekretaris Daerah Kabupaten Sekadau, Mohammad Isa, menghadiri acara penyambutan Rombongan Jemaah Haji Kabupaten Sekadau Tahun 2023 / 1445 Hijriah di Masjid Agung Sultan Anum, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau Kalimantan Barat, pada Kamis (3/8/2023).
Dalam sambutannya, Mohammad Isa menyampaikan bahwa hari ini kita semua berkumpul di Masjid Agung Sultan Anum untuk menyambut kedatangan jemaah haji Kabupaten Sekadau.
Isa juga menyampaikan ucapan selamat datang kepada jemaah haji atas nama pribadi dan Pemerintah Daerah Kabupaten Sekadau, semoga mereka dapat pulang ke tanah air dalam keadaan sehat walafiat.
Mohammad Isa mengakui bahwa selama 45 hari dalam menunaikan ibadah haji, pasti ada perasaan rindu kepada keluarga di rumah dan sebaliknya.
Dia berharap semua jemaah yang telah pulang dari melaksanakan ibadah haji di tanah suci menjadi haji yang mabrur dan berbahagia.
Pada kesempatan tersebut, ia juga mengajak semua hadirin untuk turut andil dalam membangun Kabupaten Sekadau menuju masa depan yang maju, sejahtera, dan bermartabat.
Selain itu, acara juga melibatkan penyerahan bendera oleh ketua rombongan jemaah haji Kabupaten Sekadau kepada Sekda Kabupaten Sekadau, serta pemasangan pin secara simbolis kepada jemaah haji dan diakhiri dengan foto bersama.
(Hadysa Prana)
Sumber : Prokopim Sekadau