Sekda Harisson: Perbanyak Ibadah Setelah Pulang Dari Tanah Suci

PONTIANAK I Detikkasus.com -, Sekretaris daerah Provinsi Kalimantan Barat dr. Harisson, M. Kes., yang juga sebagai Ketua Umum Panitia Penyelenggara Ibadah Haji Daerah (PPIHD) berdama istri Windy Prijahastsri, STP, M.Si., yang juga merupakan Kepala Dinas kepemudaan Pariwisata dan olahraga Provinsi Kalimantan Barat menyambut kedatangan Rombongan Jemaah Haji Asal Kabupaten Kayong Utara, Kabupaten Sekadau, dan Kabupaten Sanggau yang tergabung dalam Kloter 30 pada penerbangan pertama bertempat di Hotel Orchardz Perdana, Rabu (03/8/2023).

Baca Juga:  Rabat Jalan Pertanian Dusun Jabon Selopuro Ada Dugaan Membodohi Warga Terdapak

Setibanya di lokasi penjemputan, para jemaah haji terlihat senang, dan mengucap rasa syukur serta Isak tangis pun tak terbendung ketika bertemu dengan sanak saudara yang sudah menunggu kehadiran 373 jemaah yang lebih dari 40 hari meninggalkan keluarga dan kampung halamannya.

Adapun jemaah tersebut berasal dari Kab. Sanggau, Kab. kayong Utara, Kab. Sekadau dan Kab. Kapuas Hulu. Kedatangan mereka terbagi dalam 2 penerbangan.

Baca Juga:  Upacara Kehormatan Renungan Suci Di TMP Dharma Patria Jaya Tahun 2023

Selama kurang lebih 42 hari menjalankan ibadah haji ditanah suci tentu banyak membawa cerita selama berada ditanah suci. Tentu yang ingin dilakukan setelah kembali adalah bertemu dengan sanak saudara memeluk keluarga baik, anak, cucu dan istri. Namun hal yang paling terpenting setelah kembalinya dari menjalankan ibadah haji yaitu untuk selalu meningkatkan ibadah kepada Allah SWT dan sesama manusia.

Baca Juga:  Pj.Gubernur Harisson Terima Kunjungan Pertama Danlanud Supadio

“Selamat datang kembali di kampung halaman. Kami berpesan kepada bapak dan ibu yang telah menjalankan ibadah haji selama kurang lebih 42 hari untuk terus dan terus meningkatkan ibadah di waktu-waktu fardhu kepada Allah serta menjalin hubungan yang baik sesama jemaah haji dan kaum muslimin lainnya.”, ungkap Harisson.

(Hadysa Prana)

Sumber : Adpim Prov Kalbar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *