Satgas Covid Tanggamus Operasi Yustisi di Sejumlah Kantor Pemerintah Kota Agung Timur

Senin, 15 Februari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanggamus, Detikkasus.com- Tim gabungan Satgas Covid-19 Kabupaten Tanggamus menggelar operasi yustisi dengan sasaran kantor Kecamatan dan Puskesmas wilayah Kota Agung Timur, Senin (15/2/21).

Selain perkantoran, operasi yang dipimpin Kabag Ops Polres Tanggamus Kompol Bunyamin, SH. MH itu juga menyasar rumah makan hingga pengguna jalan yang melintas di wilayah setempat.

Kompol Bunyamin mengungkapkan, operasi di kantor pemerintahan dan rumah makan tersebut guna mengetahui tersedianya peralatan pendukung protokol kesehatan.

Baca Juga:  Kasat Reskrim Polres Tanggamus : Kejahatan Jalanan Akan Ditindak Tegas

Alat tersebut diantaranya tempat cuci tangan dengan air mengalir beserta sabun, tisu, pengukur suhu tubuh (thermogun) dan pemakian masker oleh pegawai/karyawan.

“Hasil pemeriksaan di kantor kecamatan, puskesmas kota agung timur dan rumah makan savana diketahui telah lengkap. Pegawai ataupun karyawan juga ditemui semua taat masker,” ungkap Kompol Bunyamin mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Oni Prasetya, SIK.

Baca Juga:  Arus Mudik Jalinbar Tanggamus Terpantau Ramai Lancar

Kabag menambahkan, usai pemeriksaam di perkantoran, tim gabungan juga melanjutkan razia di jalan lintas barat (Jalinbar) di depan Makam Pahlawan.

“Hasil razia terhadap pengguna jalan, secara keseluruhan sudah taat prokes,” imbuhnya.

Menurut Kabag adapun personel terlibat meliputi personel gabungan Polres, Bhabinkamtibmas Polsek Kota Agung, TNI Kodim 0424 Tanggamus, Satpol PP dan Dishub.

Baca Juga:  Pengusaha dari Blitar Salurkan 500 Paket Sembako Lewat Polres Bojonegoro

Kesempatan itu Kabag terus mengimbau masyarakat menaati protokol kesehatan dan tim gabungan Satgas akan terus melakukan razia secara rutin.

“Dengan masyarakat tertib prokes tentunya dapat mencegah penyebaran Covid-19. Dan semoga Covid segera hilang,” tutupnya. (*Ridho)

Berita Terkait

Polres Tanjab Barat Patroli Gabungan bersama Kodim 0419/Tanjab, Satbrimob dan Satpol PP
Polresta Cirebon gelar Apel Serpas Pengamanan TPS Pilkada Serentak 2024
Menuju Pilkada Damai 2024, Polres Tanjab Barat kerahkan Pasukan Sebanyak 246 Personil
Kapolresta Cirebon kunjungi Kebun Melon ‘Milik Pak Herman’
Kapolresta Cirebon hadiri Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang pada Pilkada Serentak 2024 Kapolresta Cirebon
Polresta Cirebon bagikan Bibit Cabai, Ikan, dan Bioflok di Desa Trusmi Kulon
Polresta Cirebon gelar Doa Bersama dan Yasinan Menjelang Pilkada Serentak Tahun 2024
Polres Tanjab Barat Kerahkan 234 Personel Gabungan pada Pilkada 2024
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 21:21 WIB

Polres Tanjab Barat Patroli Gabungan bersama Kodim 0419/Tanjab, Satbrimob dan Satpol PP

Senin, 25 November 2024 - 15:21 WIB

Polresta Cirebon gelar Apel Serpas Pengamanan TPS Pilkada Serentak 2024

Senin, 25 November 2024 - 11:35 WIB

Menuju Pilkada Damai 2024, Polres Tanjab Barat kerahkan Pasukan Sebanyak 246 Personil

Minggu, 24 November 2024 - 21:25 WIB

Kapolresta Cirebon kunjungi Kebun Melon ‘Milik Pak Herman’

Minggu, 24 November 2024 - 18:22 WIB

Kapolresta Cirebon hadiri Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang pada Pilkada Serentak 2024 Kapolresta Cirebon

Berita Terbaru

Berita Terkini

Forkopimda Tanggamus Matangkan Persiapan Pilkada Serentak 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 21:09 WIB