Sasaran Tambahan, Satgas TMMD bangun Posyandu di RT 06

 

Detikkasus.com | Dumai-, Selain 7 sasaran fisik yang dibangun oleh Satgas TMMD ke 102 wilayah Kodim 0320/Dumai terdapat 3 sasaran tambahan.
Salah satu dari 3 sasaran tambahan tersebut adalah pembangunan Posyandu yang terdapat di RT 06, Kelurahan Kampung Baru Kec Bukitkapur. Pembangunan Posyandu ini dimulai sejak pembukaan TMMD ke 102 pada tanggal 10 Juli 2018.

Baca Juga:  Lagi - lagi viral Foto Bugil Diduga Oknum Pejabat (ASN) kabupaten Pringsewu - Lampung

Pembangunan Posyandu ini merupakan saran dari warga khususnya RT 06 yang sampai saat ini belum memiliki Posyandu.
Ketua RT 06 Ilis menyampaikan bahwa dengan jumlah balita yang ada di RT 06 sudah selayaknya memiliki Posyandu sehingga bisa memberikan pelayanan yang baik untuk ibu dan balita. Kami sangat berterima kepada Satgas TMMD yang sudah dengan ikhas membantu baik tenaga, pikiran maupun materi, karena pendanaan pembangunan Posyandu ini merupakan swadaya masyarakat ditambah bantuan dari Kodim 0320/Dumai.

Baca Juga:  Kanit Sabara Polsek Singaraja Laksanakan Giat Patroli, Cegah Aksi Premanisme

Secara terpisah Dandim 0320/Dumai Letkol Inf Horas Sitinjak, S.I.P menyampaikan bahwa sasaran tambahan Posyandu di RT 06 merupakan skala prioritas mengingat kesehatan ibu dan balita sangat penting.

Baca Juga:  Tatap Muka dengan Tokoh Masyarakat Se - Wilayah Desa Tamblang Bhabinkamtibmas Desa Tamblang Sampaikan Pesan - pesan Kamtibmas

Harapannya dengan dibangunnya Posyandu ini bisa memberikan layanan yang prima bagi ibu dan balita, sehingga anak-anak bisa tumbuh sehat dan cerdas karena mereka adalah generasi penerus bangsa, ungkap Dandim 0320/Dumai.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *