Sasaran RTLH, Kapten Kav Nasrokin: Selamat Berlebaran Dengan Rumah Baru

Rabu, 6 Juni 2018

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Detikkasus.com | Probolinggo,- Sedikit demi sedikit, akhirnya rumah milik beberapa warga di Kecamatan Kuripan, Kabupaten Probolinggo, mulai siap untuk di tempati. Setelah melewati beberapa hari, para warga yang rumahnya menjadi sasaran RTLH oleh Satgas TMMD Probolinggo tersebut, mengaku sangat terharu.

Seperti yang diungkapkan Sujak (57), dirinya mengakui jika rumah yang dihuninya saat ini, sangat berbeda jauh dari sebelumnya. Bagaimana tidak, menurut Sujak, rumah miliknya yang sebelumnya hanya sebuah gubuk, kini berubah penampilan dan terlihat sangat kokoh.

“Temboknya sudah tidak dari bambu lagi. Saya merasa sangat nyaman menempati tempat tinggal saya,” aku Sujak ketika ditemui di rumahnya dengan didampingi dua personel Satgas dari Kodim 0820/Probolinggo. Rabu, 6 Juni 2018.

Baca Juga:  Arah Jalan menuju TMMD 102 Kodim 0820 Probolinggo terpampang di setiap sudut jalan

Sujak menambahkan, jika dirinya sudah tak merasa resah dengan datangnya musim penghujan. Sebab, kata Sujak, setiap kali musim hujan tiba, dirinya harus merelakan diri untuk tidur dengan tetesan air yang jatuh dari atas atap rumahnya.

“Bagaimana gak sedih, lah wong dulunya atap rumah saya hanya beralaskan terpal dan rotan. Kalau musim hujan datang, mau gak mau saya tidur sambil merasakan dinginnya air hujan,” keluh Sujak. “Tapi, saat ini saya merasa sangat bersyukur. Alhamdulillah, rumah saya bisa berubah seperti ini, terima kasih banyak pak TNI,” tambahnya.

Baca Juga:  Melalui Karya Bakti TNI Koramil 0824/24 Ambulu Normalisasi Irigasi Pertanian

Terpisah, ditemui di ruangan kerjanya, Komandan Koramil (Danramil) Kuripan, Kapten Kav Nasrokin menambahkan, selain dikerjakan oleh personel Satgas, renovasi rumah tersebut, juga melibatkan tenaga dari beberapa warga sekitar yang peduli dengan kondisi rumah milik Sujak.

“Awalnya Cuma personel Satgas saja. Tapi, lambat laun selama berlangsungnya pengerjaan itu, beberapa warga mulai berbondong-bondong untuk ikut membantu,” kata Nasrokin.

Ditambahkannya, renovasi rumah miliki beberapa warga di wilayah tugasnya tersebut, memang sengaja di kebut. Selain fasilitas pengungsian yang kurang memadai bagi para warga yang rumahnya di rehab, percepatan rehabilitasi rumah tersebut dilakukan, juga mengingat jika sebentar lagi akan memasuki hari raya Idul Fitri.

Baca Juga:  Kasdam XII/Tpr Tutup Piala Kasad Liga Santri PSSI Wilayah Kalbar, Darul Ma'arif Sintang Juara

“Lebaran itu kan sangat dinanti oleh warga. Apalagi, mayoritas warga di sana itu beragama muslim, memang sengaja kita kebut. Kasihan kan kalau pas lebaran, terus kondisi rumahnya belum selesai di bangun,” katanya. “Untuk warga yang rumahnya selesai di rehab, saya mengucapkan selamat berlebaran dengan rumah baru,” cetus Danramil Kuripan, Kodim 0820/Probolinggo ini.

Auntentifikasi

Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0820/Probolinggo, Mayor Inf Teguh

Berita Terkait

Pelaksanaan Pembinaan Media Teritorial di Tingkat Kodim, Tim dari Pusterad Kunker ke Kodim 0419/Tanjab Barat
Kadispora dan Kadishub Didampingi Dandim 0808, Melepas Kontingen Karate Piala Panglima TNI dari Blitar
Percepat Penurunan Stunting oleh Pos Koramil Kepanjenkidul bersama LIBAS Kota Blitar
Memperingati HUT TNI ke-79 Kodim 0149 Tanjab Barat mengadakan Khitanan Massal dan Pengobatan Gratis
Danlanal Cirebon ikuti Sidang Pantukhir Daerah Panda Lantamal III Jakarta Penerimaan CABA dan CATA PK Gel 2 Tahun 2024
Wujud Peduli TNI AD kepada Rakyat, Kodim 0614/Kota Cirebon gelar Bakti Mandiri Masyarakat
Sambut HUT TNI AL ke-79, Lanal Cirebon laksanakan Upacara Ziarah Ke TMP Samudera Jalaksana Kuningan
Tingkatkan Motivasi Prajurit, Motivator Nasional Dr. Aqua Dwipayana Sampaikan Sharing Komunikasi di Lanal Cirebon

Berita Terkait

Jumat, 1 November 2024 - 18:38 WIB

Pelaksanaan Pembinaan Media Teritorial di Tingkat Kodim, Tim dari Pusterad Kunker ke Kodim 0419/Tanjab Barat

Rabu, 16 Oktober 2024 - 20:16 WIB

Kadispora dan Kadishub Didampingi Dandim 0808, Melepas Kontingen Karate Piala Panglima TNI dari Blitar

Selasa, 15 Oktober 2024 - 18:59 WIB

Percepat Penurunan Stunting oleh Pos Koramil Kepanjenkidul bersama LIBAS Kota Blitar

Minggu, 22 September 2024 - 18:57 WIB

Memperingati HUT TNI ke-79 Kodim 0149 Tanjab Barat mengadakan Khitanan Massal dan Pengobatan Gratis

Senin, 9 September 2024 - 19:03 WIB

Danlanal Cirebon ikuti Sidang Pantukhir Daerah Panda Lantamal III Jakarta Penerimaan CABA dan CATA PK Gel 2 Tahun 2024

Berita Terbaru

Berita Terkini

Sujadi Saddat Mangkir Lagi dari Panggilan Ke Dua Bawaslu

Kamis, 7 Nov 2024 - 22:04 WIB