Landak I Detikkasus.com – Bersama Kanit Binmas Polsek Mempawah Hulu Bripka Riswantoro, Bhabinkamtibmas Desa Karangan Bripka Hamdan melaksanakan sambang pos kamling yang terletak di Dusun Sele terpadu Desa Karangan Kecamatan Mempawah Hulu Kabupaten Landak Kalimantan Barat. Rabu 12/4/2023 malam.
Sambang pos kamling adalah kegiatan rutin yang dilakukan oleh anggota personil Polsek Mempawah Hulu guna menjalin komunikasi dan keakraban dengan masyarakat di Desa Karangan.
Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibas Desa Karangan Bripka Hamdan memberikan imbauan kepada warga yang sedang jaga pos kamling agar selalu meningkatkan kewaspadaan guna menciptakan kamtibmas yang kondusif di lingkungan tempat tinggalnya masing-masing.
Kapolsek Mempawah Hulu IPDA M Edi D saat dikonfirmasi mengatakan bahwa kegiatan yang dilaksanakan personilnya tersebut untuk mencegah seluruh bentuk gangguan Kamtibmas hingga mendorong partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan di sekitar tempat tinggalnya.
Selain itu kegiatan sambang oleh Personil Polsek Mempawah Hulu ini juga sebagai upaya untuk menjalin kerjasama dan kemitraan antara Polri dengan tokoh masyarakat, pemuda, tokoh agama dan unsur masyarakat lainnya guna menciptakan situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Mempawah Hulu yang aman aman dan kondusif.
“Dengan kegiatan sambang pos kamling dan patroli dialogis ini kita dapat saling bertukar informasi, serta dapat lebih dekat untuk menjalin silaturahmi dengan warga,” tutupnya.
(Hadysa Prana)
Sumber : Humas Polsek Mempawah Hulu Polres Landak