Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Salah satu kegiatan Rutin Bhabinkamtibmas adalah melaksanakan kunjungan door to door kerumah warga di desa binaan, sebagai upaya pendekatan diri kepada warga, Seperti yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Desa Kedis Polsek Busungbiu Jajaran Polres Buleleng Aiptu Dewa Nyoman Widiastawa, pada hari Kamis (14/9/2017) pada pkl 13.00 Wita.
Aiptu Dewa Nyoman Widiastawa melaksanakan kegiatan sambang desa dan kunjungan door to door ke rumah Gede Arta sakah seorang warga yang tinggsl di Dusun Kaja Desa Kedis Kecamatan Busungbiu Kabupaten Buleleng.
Pada kesempatan tersebut Aiptu Dewa Nyoman Widiastawa menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada Gede Arta, untuk meningkatkan kewaspadaan, pengawasan dan Keamanan lingkungan untuk menhantisipasi terjadinya Curat, Curas maupun Curanmor.
Bhabin juga mengajak warga untuk ikut berperan aktif dalam pemberantasan serta melawan Penyebaran Narkoba dan Penyebaran Berita Hoax yang sangat membahayakan keberlangsungan hidup berbangsa dan bernegara”, ucap Aiptu Dewa Nyoman Widiastawa.
Sementara ditempat terpisah Saat dikonfirmasi Kapolsek Busungbiu AKP I Nengah Muliadi.S.H., mengungkapkan bahwa “Kunjungan kerumah-rumah warga di desa binaan merupakan salah satu kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Busungbiu untuk melakukan pembinaan, memberikan Penyuluhan maupun Penggalangan dan menyampaikan pesan kamtibmas untuk membangun sinergitas kemitraan antara Polisi dan Masyarakat”, ungkap Kapolsek. (Priya).