LANDAK I Detikkasus.com -, Sebagai Pengemban Harkamtibmasa dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga masyarakat melaksanakan kegiatan pengamanan gereja di Minggu pagi sebagai bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat yang melaksanakan ibadah, minggu (28/1/24).
Salah satu Personil Polsek yang ditemui mengungkapkan bahwa pelaksanaan pengamanan gereja merupakan kegiatan rutin personil setiap hari minggu untuk menciptakan situasi aman di saat umat Nasrani melaksanakan ibadah.
“Selain memberikan rasa aman dan kekhusukan dalam beribadah umat nasrani di wilayah hukum Polsek Air Besar personel yang melaksanakan Pengamanan gereja selalu menyampaikan pesan kamtibmas untuk selalu menjaga kerukunan antar umat beragama yang selama ini terjalain dengan baik kepada seluruh jema’at agar tidak mudah terprovokasi dengan isu-isu sara yang ada saat ini”, ucap AIPDA Dwi Oktariza
Kapolres Landak AKBP I Nyoman Budiartawan, S.H., S.I.K., M.M. melalui Kapolsek Air Besar IPDA Donny Pati Pratama Yolanda secara terpisah menyampaikan “Anggotanya akan selalu hadir untuk menjaga keamanan dan kenyamanan dalam kegiatan masyarakat terutama dalam hal pengamanan Ibadah, apapun bentuk kegiatan yang bersifat keagamaaan baik dari semua agama yang dianut masyarakat, kita akan siap memberikan pengamanan dan kita pastikan masyarakat akan dapat melaksanakan ibadah dengan leluasa sesuai agama yang diyakini”, Ucap IPDA Donny.
IPDA Donny menambahkan, selain pelaksanaan pengamanan, pihaknya juga melaksanakan dialogis langsung kepada para jemaat dan menyampaikan imbauan Kamtibmas dan juga untuk mendengarkan secara langsung keluhan yang dirasakan masyarakat.
Hal tersebut dikatakannya sebagai upaya pemeliharaan kamtibmas lebih optimal dengan masukan dan aspirasi langsung dari masyarakat.
(A@ Hady)
Sumber : Humas Polsek Air Besar