Rutin Sambangi Warga Untuk Mempererat Hubungan dan Untuk Terjalinnya Komunikasi Dengan Warga

Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Sebagai wujud kedekatan dan persaudaraan terhadap warga masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Bebetin Polsek Sawan yang mana jajaran dari Polres Buleleng Bripka Cening Darmayasa, melaksanakan kunjungan atau silahturahmi kerumah warga masyarakat yang bernama Cening Sebudi dan Made Sarjana. Pada hari Senin tanggal 18 September 2017, pukul 10.00 wita, bertempat di Dusun Desa, Desa Bebetin, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng.

Baca Juga:  Talud di Desa Masria Baru Ambruk, Berikut Sebabnya

Adapun tujuan silahturahmi itu dilaksanakan oleh anggota Bhabinkamtibmas adalah untuk mendekatkan diri dengan warga masyarakat di desa binaan, sehingga dapat terjalinnya komunikasi yang lebih dekat serta mengetahui setiap perkembangan yang ada di warga masyarakat di Desa binaannya.

Baca Juga:  Cegah Peredaran Narkoba, Pelanggaran dan Laka Lantas, Jajaran Polsek Singaraja Tingkatkan Riksa Ranmor

Bhabinkamtibmas dalam kesempatan tersebut juga menyampaikan kepada warga bahwa Pancasila merupakan pandangan hidup yang dapat mepersatukan Bangsa dan Negara Indonesia yang harus kita pertahankan.
Radikalisme, terorisme dan narkoba musuh kita semua maka kita harus tetap bersatu untuk membetantas.

Baca Juga:  Wakil Walikota Makasar Jamu Wabup Zuldafri Darma Di Rumah Dinas

Kapolsek Sawan AKP I Made Derawi, S.H, saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa “Kedekatan Bhabinkamtibmas dengan warga masyarakat, untuk mengetahui keadaan perkembangan di Desa binaannya, sehingga terciptanya keamanan dan kenyamanan tetap terjaga”, ujar Kapolsek. (Priya).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *