Rutin Mengunjungi Warga Untuk Berikan Pesan Kamtibmas dan Himbauan

Polda Bali – Polres Buleleng , detikkasus.com – Anggota Bhabinkamtibmas Pejarakan Polsek Gerokgak jajaran dari Polres Buleleng Aiptu Wayan Sudarma melakukan sambang dan menemui warga Wayan Juniartawan di desa Pejarakan kecamatan Gerokgak, Kab. Buleleng, Senin, 23 September 2018, pukul 12.30 Wita.

Baca Juga:  Bentuk Silahturahmi Bhabinkamtibmas Sambangi Warga Binaan Ucapkan Selamat Berbahagia

Dalam sambangnya ini ditujukan untuk mempererat rasa kebersamaan antara Polri khususnya Bhabinkamtibmas Pejarakan dengan warga masyarakat yang ada di desa Binaannya.

Selain itu, dirinya juga memberikan pesan-pesan kamtibmas dan waspada terhadap situasi di desa binaan dan agar masyarakat menggiatkan kembali sistem keamanan lingkungan (Siskamling) di wilayah masing-masing untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya gangguan kriminal di Desa Binaan.

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Tingatinga DDS ke Rumah Warga Berikan Pelayanan Kepolisian

Kapolsek Gerokgak Kompol Made Widana, S. H, ketika di Konfirmasi menjelaskan bahwa “Dengan kehadiran Bhabinkamtibmas dituntut untuk proaktif dalam melakukan pembinaan terhadap warga masyarakat yang menjadi tanggung jawabnya untuk dapat meningkatkan partisipasi masyarakat terhadap kamtibmas, kesadaran hukum dan ketaatan warga masyarakat terhadap hukum dan perundang-undangan yang berlaku” , kata Kapolsek Kompol Made Widana, S. H.

Baca Juga:  Bhabin Banyuatis Kunjungi  Warga Berikan Pesan Kamtibmas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *