Ringankan Beban Hidup Warga Terdampak Banjir di Ketapang, PLN Salurkan 770 Paket Sembako

Jumat, 4 November 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketapang I Detikkasus.com – Ringankan beban hidup warga terdampak banjir di Kabupaten Ketapang, PLN melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) ‘PLN Peduli’ serahkan 770 paket sembako di Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ketapang pada Kamis, tanggal 27 Oktober lalu.

“Kami turut prihatin terhadap kondisi warga yang terdampak banjir di beberapa kabupaten yang ada di Kalbar, yang saat ini masih kesulitan untuk beraktivitas dalam memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari,” ungkap Mochamad Soffin Hadi, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Kalbar.

Baca Juga:  Bupati Trenggalek Terima Vaksinasi Tahap Pertama

Ia juga mengatakan bahwa selain diserahkan di Kantor BPBD Kabupaten Ketapang, sebagian bantuan juga diserahkan secara langsung kepada warga yang terdampak banjir di Kecamatan Sandai dan Tumbang Titi. Menurutnya, bantuan yang diberikan merupakan wujud kepedulian PLN terhadap permasalahan sosial yang dihadapi oleh masyarakat.

Baca Juga:  Lapor Gangguan Listrik Lebih Mudah Lewat Aplikasi PLN Mobile

“Bersama seluruh karyawan di Unit-unit layanan, kami terus berupaya untuk mengamankan pasokan listrik khususnya pada instalasi atau aset-aset kelistrikan yang terendam banjir. Mendata jumlah gardu yang padam, dan segera mengoperasikannya kembali setelah air surut,” kata Soffin.

Kepala BPBD Ketapang, Yunifar Purwantoro, mewakili Pemerintah Kabupaten Ketapang menyampaikan apresiasinya atas bantuan yang diberikan.

Baca Juga:  PLN Gandeng Mitsubishi Uji Coba Co Firing Amonia dan Hidrogen pada Pembangkit Listrik

“Kami mengucapkan ribuan terima kasih kepada PLN yang telah peduli terhadap kondisi warga yang terdampak banjir. Bantuan melalui program TJSL ini telah banyak membantu pemerintah dalam upaya penanganan banjir di 15 kecamatan yang ada di wilayah Kabupaten Ketapang,” ujar Yunifar.

(Hadysa Prana)

Sumber : Tim komunikasi PLN UIW Kalbar

Berita Terkait

TP4D Kabupaten Pringsewu Intensifkan Pengawasan PBB-P2 demi Optimalkan Penerimaan Pajak Daerah
Pemdes Rambatan Wetan telah Resmi Dilaporkan ke Kejari Indramayu
Bawaslu Lampung Selatan Sosialisasikan Aplikasi SIWASLIH untuk Pengawasan Pemilu 2024
37 Korban Perdagangan Orang, Satu Mantan Anggota DPRD Indramayu.Terjebak di Myanmar
Bawaslu Pesawaran Tetapkan Kasus Camat Negeri Katon Pidana Pemilu
Pembukaan Peparnas 2024, Pj Gubernur Fatoni Optimis Sumut Mampu Lampaui Target
BRI Pringsewu Gelar Panen Hadiah Simpedes 2024
Persiapan Maulid Akbar Terbesar se-Kabupaten Indramayu di Pesisir Balongan

Berita Terkait

Kamis, 14 November 2024 - 11:05 WIB

TP4D Kabupaten Pringsewu Intensifkan Pengawasan PBB-P2 demi Optimalkan Penerimaan Pajak Daerah

Rabu, 13 November 2024 - 18:19 WIB

Pemdes Rambatan Wetan telah Resmi Dilaporkan ke Kejari Indramayu

Selasa, 29 Oktober 2024 - 18:30 WIB

Bawaslu Lampung Selatan Sosialisasikan Aplikasi SIWASLIH untuk Pengawasan Pemilu 2024

Jumat, 11 Oktober 2024 - 10:28 WIB

37 Korban Perdagangan Orang, Satu Mantan Anggota DPRD Indramayu.Terjebak di Myanmar

Kamis, 10 Oktober 2024 - 18:17 WIB

Bawaslu Pesawaran Tetapkan Kasus Camat Negeri Katon Pidana Pemilu

Berita Terbaru