Rakerprov IMI Sumut 2019

Medan | Detikkasus.com -,
Ketua Pengprov IMI Sumut Faisal A Nasution menargetkan di tahun 2019 bisa kembali menggelar kejuaraan bertaraf internasional seperti, reli Asia Pasifik (APRC) dan juga Grand Prix Motocross (MXGP), hal itu di katakan Ketua IMI Sumut pada pembukaan Rapat Kerja Provinsi (Rakerprov) IMI Sumut 2019 di Hotel Danau Toba Internasional Medan, Selasa (15/1),”Sumut sudah pernah menjadi tuan rumah APRC dan juga WRC (kejuaraan dunia reli) di era 1990-an, sedangkan MXGP, event ini sudah di gelar di daerah lain maka jika daerah lain bisa, kenapa Sumut tidak, namun semuanya tentu dengan dukungan dari pemerintah provinsi dan juga sektor swasta,” ucap Ketua IMI Sumut.
Rakerprov IMI Sumut di buka Kadispora Sumut H. Baha-ruddin Siagian SH Msi yang mewakili Wagubsu dan hadir pada rakerprov IMI tersebut antara lain, Wadirlantas Poldasu, AKBP Karimudin Ritonga mewaki Dirlantas, Ketua KONI Sumut, John Ismadi Lubis, serta perwakilan sponsor serta acara juga di rangkai dengan kampanye keselamatan berlalu lintas oleh Ditlantas Poldasu dengan sosialisasi Millenial Road Safety Festival.
Ketua IMI Sumut Faisal Nasution mengatakan bahwa, IMI Sumut juga menargetkan memiliki sirkuit permanen multi fungsi, dalam menunjang pembinaan dan peningkatan prestasi, sedangkan dalam bidang keanggotaan, IMI Sumut membidik 1.000 keanggotaan yang memiliki KTA serta peningkatan Sumber Daya Manusia meliputi juri, pimpinan lomba dan racing comitte,”IMI Sumut saat ini mengusung tiga misi, yakni meningkatkan intensitas pertemuan secara berkualitas dan kontinyu, menjunjung tinggi kompetisi yang profesional, serta meningkatkan keikutsertaan dalam kompetisi daerah, nasional dan internasional,” sebutnya.
Menurut Faisal Nasution, tahun lalu ada 110 event yang terlaksana dari 127 yang terjadwal, hal ini adalah luar biasa bisa menggelar lebih dari 100 kegiatan dalam satu tahun dan berjalan dengan baik,”Setiap tahun kualitas event harus di tingkatkan, baik pelaksanaan, SDM dan sarana, karena itu tetap ada evaluasi dan rangka mewujudkan IMI Sumut menjadi lebih baik lagi. Apresiasi dan terima kasih kepada 31 klub anggota IMI Sumut,” ungkap Ketua IMI Sumut.
Sementara Ketua KONI Sumut John Ismadi Lubis mengatakan, Pengprov IMI paling disiplin menggelar Rakerda setiap tahun,“Juga satu-satunya Pengprov yang punya sampai 130 event dalam satu tahun,” paparnya begitupun John Lubis berharap ke depan IMI Sumut bisa lebih baik lagi.
John Lubis berharap di 2020 event MXGP sudah bisa disaksi-kan masya

Baca Juga:  Serahkan 31 DPA, Edi Kamtono Minta Perangkat Daerah Mulai Laksanakan Program Strategis

rakat, sebab Sumut sudah menjadi prioritas promotor demikian juga event reli,“Saya sarankan agar di-buat perte¬muan antara IMI Sumut dan Pusat tentang APRC. Karena bagaimanapun, kalau mau gelar WRC, harus lebih dahulu menggelar APRC. Memang untuk menggelar APRC anggarannya cukup besar.Tapi kita perlu menjadi tuan rumah untuk mewujudkan Sumut terdepan di cabor otomotif tanah air,” terang John Lubis.
(Alexander Hutapea/Biro Medan)

Baca Juga:  Caleg DPR RI Sokhiatulo Laoli Utusan Ononiha Disemangati Relawan dan Simpatisan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *