PSHT Rayon Bandungrejo Kerja Bakti Bersihkan Semak – Semak

Minggu, 8 Januari 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bojonegoro | Detikkasus.com –  Sejumlah pendekar dari organisasi PersaudaraaN Setia Hati Terate (PSHT) Rayon Bandungrejo, Ranting Ngasem, Cabang Bojonegoro, melaksanakan kerja bakti membersihkan rumput dan semak belukar sepanjang jalan Poros Umum Kecamatan (PUK) Ngasem-Bandungrejo, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, tepatnya di pertigaan jalan setempat, Minggu (08/01/2023).

Salah satu anggota PSHT Rayon Bandungrejo, Yuprianto mengatakan, kerja bakti ini dilakukan agar rumput dan semak-semak di kanan kiri jalan bersih. Sehingga pengguna jalan merasa nyaman saat melintas.

Baca Juga:  Bagikan Masker, Kades Dewi: Masyarakat Tlogoagung Harus Tetap Patuhi Prokes

Mengingat di pertigaan jalan ini rawan terjadinya kecelakaan karena banyak semak-semak belukar yang menghalangi pandangan pengendara saat handak berbelok dari arah berlawanan.

Baca Juga:  Bupati Anna Mu'awanah : Utamakan Kebijakan Yang Langsung Berimpact Kepada Masyarakat

“Kegiatan kerja bakti seperti ini sering kita lakukan. Sekarang rumput dan ranting-ranting pohon sudah kita bersihkan sehingga tidak mengganggu pandangan pengendara,” kata Yuprianto kepada media ini disela-sela kegiatan kerja bakti.

Selain kegiatan seni olah bela diri, sambung warga PSHT lainnya, Pariyono menyampaikan, kegiatan peduli lingkungan juga menjadi perhatian. Karena dengan lingkungan bersih tentunya perhatian pula terhadap kesehatan, selain untuk kelancaran pengendara.

Baca Juga:  Pastikan Kondusif, Kapolres Bojonegoro Tinjau Rekap Hitung Suara di Baureno.

“Mudah-mudahan kegiatan kerja bakti yang kami lakukan ini dapat bermanfaat bagi warga Bandungrejo khususnya dan warga masyarakat luar Bandungrejo umumnya,” tandas Pariyono, warga desa ring satu ladang Gas Jambaran-Tiung Biru ini.

(Andri)

Berita Terkait

Penyerahan Dana Program Pemerintah PIP kepada Siswa di Kepsek SMP Al-Hikmah Sendang, Kecamatan Karang Ampel, Kabupaten Indramayu
Mubes ke 01 dan Pelantikan DPD yang Diserahkan oleh DPP GMPAR Ratno Suyatno
PG Sindanglaut Mulai Dilirik Wisatawan Domestik
Damkar dan BPDB Kabupaten Cirebon terima AMS Membantu Penanggulangan Bencana
Siswa SD Diduga Alami Bullying Anak SMPN 1 Balongan, Ketua DPD IWO-I Indramayu Angkat Bicara
UAS bersama Ketua TPD Himbau, Masa Pendukung tak Terpancing Isu Provokatif dan Fitnah
Polres Bojonegoro Terima 3 Sertifikasi Hak Paten dari Kemenkumham
Diduga Upah Pekerja Dimainkan Kepala Tukang Proyek Pembangunan Balai KB di Kecamatan Muara Papalik
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 6 November 2024 - 15:25 WIB

Penyerahan Dana Program Pemerintah PIP kepada Siswa di Kepsek SMP Al-Hikmah Sendang, Kecamatan Karang Ampel, Kabupaten Indramayu

Minggu, 3 November 2024 - 15:21 WIB

Mubes ke 01 dan Pelantikan DPD yang Diserahkan oleh DPP GMPAR Ratno Suyatno

Kamis, 31 Oktober 2024 - 20:09 WIB

PG Sindanglaut Mulai Dilirik Wisatawan Domestik

Rabu, 4 September 2024 - 19:46 WIB

Damkar dan BPDB Kabupaten Cirebon terima AMS Membantu Penanggulangan Bencana

Selasa, 20 Agustus 2024 - 21:00 WIB

Siswa SD Diduga Alami Bullying Anak SMPN 1 Balongan, Ketua DPD IWO-I Indramayu Angkat Bicara

Berita Terbaru